home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Keren, INFINITE Buka Konser 'INFINITE EFFECT' Dengan Bahasa Indonesia!

Minggu, 15 November 2015 20:40 by tyassss | 4361 hits
Keren, INFINITE Buka Konser 'INFINITE EFFECT' Dengan Bahasa Indonesia!
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Dua tahun kerinduan para Inspirit Indonesia akhirnya telah terbayarkan dengan suksesnya konser tur dunia INFINITE bertajuk 'INFINITE EFFECT' yang digelar pada hari ini, Minggu (15/11) yang bertempat di Tennis Indoor Senayan sore tadi.

Tepat pukul 15.00 WIB, INFINITE membuka kemeriahan konser solo mereka untuk yang kedua kalinya ini dengan tiga lagu hits mereka yaitu ‘BTD (Before The Down)’, ‘Paradise’ dan ‘Be Mine’ yang lantas disambut teriakan histeris dari para penggemar yang hadir.

Setelah itu, para member grup asuhan Woollim Entertainment ini menyapa dan memperkenalkan diri masing-masing dengan menggunakan Bahasa Indonesia. Dimulai dari Sunggyu, “Halo nama saya Sunggyu”, dilanjutkan dengan Dongwoo “Halo nama saya Dongwoo”.

Sampai di giliran L dan Hoya para penonton semakin histeris karena mereka punya cara perkenalan yang berbeda yang mana L mengucapkan, “Saya pacar kalian, L” sedangkan Hoya, “saya cowok yang ganteng banget, Hoya”.


Image source: dreamers.id

Perhatian akan kenyamanan dan keselamatan para fans, Dongwoo pun menyuruh para fans untuk tidak saling mendorong yang lagi-lagi diucapkannya dengan bahasa Indonesia. “Jangan dorong dari belakang, tolong mundur sedikit”, katanya terbata.

Baca juga: INFINITE Pecahkan Rekor Penjualan Album di Minggu Pertama dalam 4 Hari dengan 'LIKE INFINITE'

Sempat timbul tanda tanya juga saat konser dimulai yaitu di mana Hoya hanya terlihat duduk sepanjang penampilannya. Ternyata, Hoya sedang mengalami cedera kaki, sehingga ia tidak bisa ikut menari bersama keenam rekannya tersebut.

Atas kejadian ini sang rapper pun sedikit menyesal dan meminta maaf kepada Inspirit. Kerennya, Hoya kembali menggunakan Bahasa Indonesia dalam ucapannya.

“Saya minta maaf.. Karena kaki saya sakit, saya tidak bisa nari hari ini. Penampilan kami jadi tidak sempurna. Tapi saya akan berusaha untuk sembuh dengan cepat,” tutup Hoya dan dilanjut ke penampilan berikutnya.

Cepat sembuh, Hoya!^^ 

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)