home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

2PM Hingga TWICE, JYP Entertainment Juga Siapkan Rangkaian Duet Para Artisnya!

Kamis, 31 Maret 2016 14:12 by citra09 | 1814 hits
2PM Hingga TWICE, JYP Entertainment Juga Siapkan Rangkaian Duet Para Artisnya!
Image source: JYP Enterta

DREAMERS.ID - JYP Entertainment belum akan berhenti memberi kejutan untuk para fansnya di tahun ini. Tak hanya akan merilis album baru para artisnya di waktu yang berdekatan, JYP kini juga bersiap untuk meluncurkan proyek duet para artisnya.

Tak lama setelah mengumumkan comeback beberapa artisnya, agensi yang menaungi 2PM, Wonder Girls, GOT7, dan lainnya ini pada Kamis (31/03), mengungkap sebuah poster misterius yang merupakan teaser untuk proyek duet tersebut.

Dalam poster tersebut, terdapat deretan para artis pria dan wanita asuhan JYP dalam dua kolom, yang akan merilis lagu duet di waktu yang berbeda. Beberapa artis pria yang masuk dalam daftar di antaranya adalah Nichkhun & Wooyoung 2PM, solois Bernard Park, Jackson & JB GOT7, CEO Park Jin Young, Young K DAY6, dan Jo Kwon 2AM.

Sementara untuk artis wanitanya adalah Min & Suzy miss A, Baek Ah Yeon, Chaeyoung & Tzuyu TWICE, Hyelim & Sunmi Wonder Girls, serta Baek Yerin 15&. Berdasarkan JYP, dua artis pertama yang akan merilis lagu duetnya adalah Bernard Park dan Hyelim Wonder Girls.


Image source: JYP Entertainment

Baca juga: JYP Entertainment Dinobatkan Sebagai Perusahaan Terbaik ke-3 di Dunia oleh TIME

Keduanya dikabarkan akan merilis sebuah lagu duet romantis yang akan dirilis pada 3 April mendatang. Keduanya juga akan menampilkan lagu duet tersebut untuk pertama kalinya di program pencarian bakat SBS ‘K-Pop Star’ yang berhasil mengeluarkan Bernard Park sebagai pemenang.

Wah, siapa artis selanjutnya setelah Hyerim dan Bernard Park yaa?

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)