Promosi merupakan salah satu langkah untuk memperkenalkan lagu-lagu baru yang diproduksi YG Entertainment. Karena itulah YG berencana akan menjual album, DVD, photobook dan barang-barang dari para artis melalui toko online di China.
Sebelumnya mereka telah menjual barang dagangan mereka di China namun kali ini mereka untuk pertama kalinya akan membuka toko online sendiri di China dengan aneka barang-barang seperti Psy, 2NE1, Big Bang dan artis lainnya.
YG memutuskan untuk membuka toko online karena meningkatnya popularitas artis YG di Cina. Mereka juga menganggap bahwa sangat sulit untuk para penggemar di China dapat membeli barang dagangan YG juga.
Baca juga: YG Entertainment Umumkan Tindakan Hukum Terhadap Deepfake yang Tidak Pantas dari Artis Mereka
“Kami berharap bahwa 'YG e-shop_CHINA' akan membantu menghentikan pembelian barang palsu. Kami senang dapat menjual merchandise resmi kami kepada penggemar di China,” tutur YG.Tak hanya itu, mereka juga dikabarkan tengah merencanakan untuk membuka akun resmi weibo, mirip dengan Twitter dan akan mengupdate dengan barang-barang baru pada situs tersebut.