home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Apa Alasan Sang Penulis Tak Kisahkan Cinta Segitiga di 'Descendants of the Sun'?

Rabu, 20 April 2016 17:06 by dodo07 | 4288 hits
Apa Alasan Sang Penulis Tak Kisahkan Cinta Segitiga di 'Descendants of the Sun'?
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Meski telah berakhir beberapa hari yang lalu, ternyata banyak kejadian menarik di balik pembuatan drama ‘Descendants of the Sun’, seperti banyak adegan romantis pasangan Jin Goo dan Kim Ji Won yang banyak diedit atau adegan ciuman di drama tersebut yang harus diulang hingga 100 kali. Ternyata masih ada satu hal menarik lagi dari drama ini.

Bila kebanyakan drama Korea bercerita soal cinta segitiga pada tokoh utamanya, di drama KBS kali ini justru tidak ada. Keempat tokoh utamanya sudah mempunyai kisah cintanya masing-masing. Karena ‘keunikan’ konsep drama yang diperankan Song Joong Ki dan Song Hye Kyo ini, akhirnya sang asisten penulis angkat bicara.

Kim Won Suk mengungkapkan bahwa saat dia dan penulis Kim Eun Sook berdiskusi akhirnya mereka sepakat ingin mengangkat cerita melodrama sesungguhnya. Dan sebagai gantinya adalah menggunakan kisah cinta dua arah.

“Kisah cinta segitiga memang akan terlihat keren bagi pemeran utama wanita dan pria, tapi akan menjadi bagian sulit ketika ada seseorang yang harus mengalah. Kali ini kami tidak menyuguhkan kisah seperti itu dan akhirnya menggantinya dengan menunjukkan kisah cinta mereka secara terpisah dan berdiri dengan gayanya masing-masing,” jelasnya.

Baca juga: Drama Korea 'Descendants of The Sun'Akan Di-remake ke Versi Indonesia

Meski tanpa menunjukkan kisah cinta yang ‘pasaran’ di dalam cerita, namun drama ‘Descendants of the Sun’ tetap mampu menarik perhatian banyak penonton. Bahkan karena ceritanya tersebut, drama ini dapat dikatakan sebagai drama tersukses.

Meski berbeda, apakah kalian puas dengan kisah cinta yang ada dalam drama 'Descendants of the Sun', Dreamers?^^

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)