home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lee Hi Ungkap Alasan Mengapa Dirinya Lekat dengan Image yang Misterius

Jumat, 22 April 2016 10:14 by dodo07 | 1635 hits
Lee Hi Ungkap Alasan Mengapa Dirinya Lekat dengan Image yang Misterius
Image source: YG Entertai

DREAMERS.ID - Dari beberapa album dan video musik yang dirilis Lee Hi, kesan misterius begitu menempel pada dirinya. Meski saat awal-awal debut mengeluarkan beberapa lagu ceria, namun kebanyakan adalah lagu yang membuat image-nya terkesan lebih gelap. Terkait pandangan orang tentangnya itu, akhirnya penyanyi yang baru comeback ini memberikan tanggapannya.

Pada Kamis (21/4) kemarin, penyanyi asuhan YG Entertaiment ini diundang untuk menjadi salah bintang tamu di ‘Happy Together’. Di acara produksi KBS ini, Lee Hi mengungkapkan bahwa image misteriusnya selama ini adalah hasil ‘aturan’ dari pihak agensi. Diketahui bahwa agensinya itu memang sering ‘mengatur’ image setiap artis di bawah naungannya.


Image source: KBS

Meski image tersebut sudah melekat padanya, namun Lee Hi justru mengaku bahwa ia bukanlah orang yang seperti itu. Bahkan ia sendiri tidak mengerti kenapa agensinya terus membuat image-nya terkesan misterius.

Baca juga: Lee Hi Ajak Penonton Nyanyi Bareng '1, 2, 3, 4' Hingga 'Breathe' di City Camp 2024

Pada acara itu juga, gadis kelahiran 1996 ini sempat membuka rahasia bahwa agensi milik Yang Hyun Suk ini sering membatasi para artisnya untuk tampil di variety show. Itulah kenapa, artis yang bernaung di agensi yang sama dengannya jarang muncul di layar kaca kecuali tampil pada program musik.

Meski demikian, Lee Hi mengaku bahwa dia sangat ingin sekali mencoba banyak variety show. Bahkan jika dia ingin sekali menjadi seorang MC jika diberi kesempatan. Sementara ini, saat ini Lee Hi sedang disibukkan jadwal promosi untuk single terbaru yang berjudul ‘My Star’.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)