home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dibully Netizen, Seolhyun dan Jimin AOA Justru Dibela Profesor Jurusan Sejarah?

Selasa, 17 Mei 2016 13:21 by dodo07 | 2485 hits
Dibully Netizen, Seolhyun dan Jimin AOA Justru Dibela Profesor Jurusan Sejarah?
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Beberapa waktu belakangan ini, Seolhyun dan Jimin AOA menuai banyak kritikan karena dianggap memiliki pengetahuan tentang sejarah yang kurang. Namun, meski kebanyakan masyarakat Korea mengecam keduanya, ternyata ada seorang profesor sejarah Korea Selatan yang justru ‘membela’ mereka.

Awal kontroversi ini karena mereka tidak dapat mengenali beberapa tokoh penting yang ditanyakan dalam sebuah games di reality show ‘Channel AOA’. Jimin bahkan sempat salah menyebutkan seorang tokoh penting Korsel dan pada akhirnya menggunakan bantuan smartphone untuk menjawabnya. Atas hal inilah banyak netizen yang memberikan mereka komentar negatif.

Namun seorang profesor jurusan sejarah di Universitas Sangmyung ikut buka suara soal kontroversi yang menimpa dua member AOA ini. Melalui akun Facebook pribadinya sang profesor sempat mengungkapkan jika tindakan yang dilakukan Jimin dan Seolhyun memang tak pantas dicontoh, namun saat itu pun juga banyak orang yang tidak paham sejarah dengan baik.

“Menurut survey dari 60 siswa di sebuah sekolah tinggi khusus wanita, 40% menjawab jika yang melempar bom kotak makan yang menewaskan beberapa penjabat Jepang adalah Ahn Jung Geun, bukan Yun Bong Gil. 60% lainnya pun menjawab tidak benar bahwa kudeta 16 Mei dipimpin oleh mantan presiden Chun Doo Hwan, bukan Park Chung Hee,” tulis sang profesor, dilansir Soompi.

Baca juga: Joo Ji Hoon, Park Bo Young Hingga Seolhyun Bintangi Drama Baru Penulis 'Moving'

Ternyata ungkapan dari sang profesor tersebut merupakan kutipan dalam sebuah forum debat pendidikan sejarah pada Senin (16/5). Profesor yang juga menjabat sebagai Komite Pendidikan Sejarah untuk Masyarakat Demokratis ini juga menambahkan kemungkinan dari ketidaktahuan yang dialami pelantun ‘Good Luck’ ini karena tidak sedikit selebritis yang mengabaikan pelajaran karena terlalu fokus berlatih sebagai seorang selebritis.

Meski demikian, sang profesor tetap menunggu pertanggungjawaban dari pihak produksi acara karena tetap menyiarkan adegan tersebut dan bukan melakukan editing terlebih dahulu. Terakhir, sang profesor juga mengungkapkan agar masyarakat jangan terlalu menyalahkan para selebritis karena mereka bukan pejabat yang menjadi perwakilan mereka.

Sementara itu, belum lama ini pun Seolhyun dan Jimin dalam showcase comeback album terbaru mereka ‘Good Luck’ sempat kembali meminta maaf sambil menitikan air mata. Beberapa hari setelah muncul kontroversi ini pun baik mereka maupun pihak produksi acara telah meminta maaf lewat akun Instagram pribadi masing-masing.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Mantan manajer Song Jae Rim, selanjutnya disebut A, berbicara kepada media tentang kesan bekerja sama selama sekitar dua tahun dengan aktor berusia 39 tahun tersebut....
  • HOT !
    Film terakhir mendiang aktor Song Jae Rim 'Death Business' akan dirilis pada pertengahan Januari tahun depan, menurut perusahaan MooAm Production pada 13 November....
  • HOT !
    Mini album ke 6 Kep1er 'TIPI TAP' berhasil membawa girl group tersebut memasuki chart Billboard untuk pertama kalinya sejak debut mereka....
Airy Rooms

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : dlpn94
Cast : Jaebum, Jinyoung, Jackson, Yugyeom, Youngjae, Bambam, Mark, Jisoo, Nana

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)