home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lee Kwang Soo Hingga Amber f(x), Bintang Drama 'Entourage' Terlihat Hadiri Sesi Baca Skrip

Selasa, 07 Juni 2016 15:11 by dodo07 | 2681 hits
Lee Kwang Soo Hingga Amber f(x), Bintang Drama 'Entourage' Terlihat Hadiri Sesi Baca Skrip
Image source: allkpop

DREAMERS.ID - Satu lagi drama yang siap meramaikan tontonan para penggemar drama Korea. Sejak awal tahun memang drama ‘Entourage’ sudah menjadi perbincangan para penonton. Dan siap memulai proses syuting, seluruh pemain dari drama tvN ini beberapa hari yang lalu terlihat melakukan pembacaan naskah pertama.

Melansir Allkpop, belum lama ini pihak produksi mengunggah sebuah foto yang menampilkan para pemain drama 'Entourage'. Dengan deretan aktor ternama seperti Seo Kang Joon, Lee Kwang Soo, Lee Dong Hwi, Cho Jin Woong, Park Jung Min, hingga Sohee eks Wonder Girl bisa dipastikan bahwa drama ini akan menjadi luar biasa.

Selain itu, banyak penggemar yang sudah tak sabar perilisan drama ini karena salah satu member f(x) akan memulai debut aktingnya di sini. Yap, Amber telah dikonfirmasi ambil bagian di drama ini dan telah terlihat hadir pula kemarin.


Image source: allkpop

Baca juga: Potret Seo Kang Joon Jadi Anak SMA di Usia 30 Tahun

Entourage’ sendiri merupakan drama re-make dari salah satu acara HBO Show Amerika dengan nama yang sama. Acara ini akan menunjukkan realita yang terjadi di sistem hiburan Korea. Fokus dari drama ini adalah menyoroti elemen dari acara versi asli dengan membuat lebih realistis untuk penonton Korea.


Image source: allkpop

Karena drama ini adalah drama pra-produksi, maka setelah ini seluruh pemain akan mulai melakukan pengambilan gambar yang akan berlangsung hingga akhir Agustus. Setelah itu barulah drama ini dijadwalkan akan tayang perdana pada bulan Oktober setiap hari Jumat-Sabtu pada pukul 23.30 waktu Korea Selatan.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)