home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jadi MC Tetap ‘Inkigayo’ Bareng Sang Adik, Ini Kesan Gong Seung Yeon

Rabu, 20 Juli 2016 14:16 by citra09 | 2002 hits
Jadi MC Tetap ‘Inkigayo’ Bareng Sang Adik, Ini Kesan Gong Seung Yeon
Image Source: BNT Interna

DREAMERS.ID - Pasca ditinggal MC lamanya, yaitu Sungjae BTOB, Jackson GOT7, dan Kim Yoo Jung, program musik mingguan SBS, yaitu ‘Inkigayo’ pun kini telah memiliki lineup MC terbaru, yaitu Kim Min Suk, Gong Seung Yeon, dan Jungyeon TWICE.

Lineup MC baru yang telah mulai bertugas sejak awal Juli lalu ini pun cukup menarik. Pasalnya, dua MCnya, yaitu Jungyeon dan Gong Seung Yeon adalah pasangan kakak-beradik yang kini memang semakin populer.

Meski merasa senang kerja bareng sang adik, namun Gong Seung Yeon ternyata cukup merasa canggung. Hal ini diungkapkan aktris ‘Master: God of Noodles’ ini saat sesi pemotretan dan wawancara bersama BNT International.

Baca juga: Gong Seung Yeon Bicara Soal Pengalaman Pertama Main Genre Komedi untuk 'Handsome Guys'

“Aku benar-benar merasa canggung di hari pertama, tapi sekarang, aku mulai mengerti sedikit demi sedikit. Aku mempersiapkan diriku secara mental karena itu adalah sebuah siaran langsung,” ungkapnya.

Mengenai penampilan panggung spesialnya bareng sang adik saat hari pertama jadi MC, Gong Seung Yeon menuturkan, “Aku tak tahu bahwa aku akan tampil bersama Jungyeon. Ibuku merasa sangat senang. Tapi hari iru itu benar-benar sangat riuh sehingga kami tak bisa berbagi kebahagiaan bersama. Ke depannya, kami akan terus bekerja keras.”

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)