home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Penonton Temukan Penampakan Hantu Sungguhan di Episode Spesial Horror 'Infinity Challenge'!

Rabu, 03 Agustus 2016 12:33 by muthiasp | 10073 hits
Penonton Temukan Penampakan Hantu Sungguhan di Episode Spesial Horror 'Infinity Challenge'!
Image source: instagram.c

DREAMERS.ID - Masih ingat episode spesial horror ‘Infinity Challenge’ saat memparodikan film ‘The Wailing’? Dalam episode itu, para member merancang sendiri rumah hantu beserta hantunya, namun ternyata ada sosok yang kemunculannya tidak direncanakan.

Saat itu, tantangan yang diberikan adalah para member memilih secara acak akan masuk ke rumah hantu buatan member lainnya. Dalam rumah hantu itu, berbagai trik menakutkan pun sudah dirancang, termasuk hantu-hantu yang siap muncul kapan saja.

Suasana rumah hantu yang dibuat memang sangat menyeramkan, benar-benar layaknya ‘desa mati’. Para member pun sangat ketakutan dengan setiap jebakan menakutkan maupun hantu yang telah dipersiapkan. Namun, diantara para hantu bohongan itu, ternyata ada sesosok hantu sungguhan yang muncul.


Image source: Allkpop

Baca juga: GD - Lee Juck, Inilah Momen 'Infinite Challenge' Terfavorit Pilihan Mantan Produser dan Member

Mata tajam penonton melihat penampakan sosok seorang laki-laki berdiri di sudut rumah hantu yang saat itu sedang Haha sambangi. Dari potongan foto yang diunggah, terlihat perbedaan saat tidak adanya sosok itu sampai tiba-tiba muncul.

Setelah isu ini menyebar, pihak produksi menyatakan bahwa tidak ada hantu bohongan yang ditempatkan di sudut rumah itu. Lantas siapa yang berdiri disana? Apakah benar itu hantu sungguhan? Coba perhatikan video berikut ini:

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Saat 'The Trauma Code: Heroes on Call' dari Netflix terus menikmati popularitas yang luar biasa, detail menarik dari episode terakhirnya telah menarik perhatian pemirsa....
  • HOT !
    Go Kyung Pyo dikabarkan telah menjalin asmara dengan seorang wanita dari kalangan non selebriti selama tiga tahun belakangan ini, menurut laporan outlet media News1....
  • HOT !
    BamBam GOT7 memutuskan untuk berpisah dengan Abyss Company setelah empat tahun. Dia bergabung dengan agensi tersebut pada Maret 2021 dan memulai karir solonya yang gemilang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)