home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Rilis Teaser Lebih 'Serius', 'Moonlight Drawn by Clouds’ Makin Perlihatkan Kisah Cinta Segitiga

Kamis, 11 Agustus 2016 21:07 by dodo07 | 1096 hits
Rilis Teaser Lebih 'Serius', 'Moonlight Drawn by Clouds’ Makin Perlihatkan Kisah Cinta Segitiga
Image source: hanseoul.co

DREAMERS.ID - Tinggal menghitung hari bagi para penggemar untuk menyaksikan tayangan perdana dari drama ‘Moonlight Drawn by Clouds’. Ingin terus menggoda para penggemar, KBS akhirnya merilis teaser terbaru dari drama ini beberapa saat yang lalu.

Berbeda dengan teaser sebelumnya yang lebih mengedepankan unsur komedi, di dalam video berdurasi kurang lebih 1 menit ini ditampilkan nuansa yang lebih ‘serius’. Baik dari potongan cerita yang ditampilkan hingga back song yang digunakan.

Diawali dari Park Bo Gum yang berperan sebagai seorang putra mahkota tengah bersumpah dengan tatapan yang berambisi. Lalu diperlihatkan kesulitan yang harus diterima Kim Yoo Jung saat harus menyamar sebagai karakter Hong Ra On.

Baca juga: Reality Show 'Youth MT' dengan Park Seo Joon, Park Bo Gum Hingga Ji Chang Wook Tayang Bulan Depan

Meski demikian, kemunculan Jinyoung B1A4 di teaser ini seakan memberi kesan berbeda. Nantinya, ia juga akan memerankan seorang tokoh penting kerajaan yang akan terlibat cinta segitia diantara Park Bo Gum dan Kim Yoo Jung.

Sementara itu, drama ini sebenarnya dijadwalkan untuk tayang pada 15 Agustus mendatang. Namun, karena terbentur jadwal tayang Olimpiade Rio 2016, KBS akhirnya mengambil keputusan untuk memundurkan jadwal drama ini.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Sakura LE SSERAFIM mengungkapkan bahwa ia kini lebih mengutamakan proses daripada hasil. Pada 14 Maret, di YES24 Live Hall, diadakan showcase peringatan perilisan mini album kelima LE SSERAFIM bertajuk 'HOT'....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)