home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Hyungsik ZE:A Siap Dampingi Park Bo Young di Drama Terbaru JTBC!

Kamis, 29 September 2016 16:50 by muthiasp | 2994 hits
Hyungsik ZE:A Siap Dampingi Park Bo Young di Drama Terbaru JTBC!
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Satu lagi proyek drama Korea yang siap memanjakan para penikmat K-Drama. Setelah sebelumnya sukses menggaet Park Bo Young sebagai pemeran utama wanitanya, kini salah satu idola K-Pop sekaligus aktor tampan dikabarkan telah bergabung.

Kabar bergabungnya Hyungsik ZE:A dalam proyek drama ini langsung dikonfirmasi oleh agensi yang menaunginya, Star Empire. Ia akan memerankan karakter pria bernama Ahn Min Hyuk. Proses syuting drama yang berjudul ‘Strong Woman Bong Soon’ ini akan dimulai pada Oktober mendatang.

Drama yang ditulis oleh penulis naskah drama ‘My Love Eun Dong’ ini menjadi drama kedua Hyungsik di tahun 2016, setelah sebelumnya menyelesaikan proses syuting drama kolosal ‘Hwarang: The Beginning’ yang akan tayang di KBS pada 19 Desember mendatang.

Baca juga: 8 Seleb Korea yang Tolak Tawaran dari SM Entertainment

Dilihat dari tanggal tayang dramanya, kemungkinan Hyungsik akan menjadi aktor pertama yang muncul di dua drama sekaligus di tahun depan. Pasalnya, drama baru yang akan ditayangkan di JTBC ini, rencananya tayang perdana pada Januari 2017.

Sementara itu, drama ‘Strong Woman Do Bong Soon’ sekaligus jadi drama comeback Park Bo Young setelah terakhir sukses membintangi drama tvN ‘Oh My Ghost!’ tahun lalu. Duh, jadi semakin penasaran dengan chemistry mereka ya, Dreamers^^

(mth)

Komentar
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    Aktris Lee Ha Nee kembali menjadi sorotan publik setelah kabar kehamilan anak keduanya dikonfirmasi....
  • HOT !
    Kim Yohan dan Hwang Boreum Byeol akan membintangi drama baru 'The 4th Love Revolution' (judul literal), sebuah komedi romansa remaja yang dijadwalkan tayang pada tahun 2025. Ini akan menjadi proyek reuni mereka setelah membintangi drama 'School 2021'....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)