home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Akhirnya, Cube Entertainment Umumkan Tanggal dan Judul Lagu Debut Boy Group Pentagon!

Jumat, 30 September 2016 12:13 by citra09 | 1181 hits
Akhirnya, Cube Entertainment Umumkan Tanggal dan Judul Lagu Debut Boy Group Pentagon!
Image source: Cube Entert

DREAMERS.ID - Cube Entertainment sempat membuat beberapa fans kecewa lantaran boy group barunya, yaitu Pentagon yang sudah dipersiapkan dan diperkenalkan sejak lama tak kunjung debut ke panggung musik, apalagi setelah konser debutnya sempat dibatalkan.

Meski banyak yang mengira bahwa debut Pentagon masih belum dapat dipastikan dan fans masih harus menunggu lama, namun ternyata Cube Entertainment pun memberikan ‘kejutan’ dengan mengumumkan waktu debut grup barunya tersebut yang tak lama lagi!

Usai memberi informasi bahwa Pentagon mulai menjalani syuting video musik, agensi yang juga menaungi HyunA dan CLC ini pun mengumumkan bahwa Pentagon akan debut secara resmi pada 10 Oktober mendatang.


Image source: Cube Entertainment

Baca juga: Wooseok PENTAGON Gelar Fanmeeting Solo di Jakarta, Tiket Mulai dari 900 Ribu

Tak hanya tanggal debut, grup dengan berformasi 10 member ini juga mengungkap judul lagu debutnya berjudul ‘Gorilla’, yaitu sebuah lagu hip hop yang diproduksi untuk menyoroti aksi penampilan dance dari Pentagon.

Dengan demikian, Pentagon akan menjadi boy group Cube selanjutnya setelah Beast dan BTOB. Pentagon pun sudah dipastikan akan terdiri dari 10 member, yaitu Hui, Yeoone, Hongseok, Kino, Wooseok, Jinho, Yuto, E’Dawn, Yanan, dan Shinwon.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)