DREAMERS.ID - Persaingan grup idola di industri K-Pop kini semakin ketat, termasuk para girl group. Tengah jadi tren, kini mulai banyak girl group yang berhasil debut lewat kompetisi program survival, termasuk TWICE dan IOI.
Seperti yang diketahui, TWICE merupakan grup yang dibentuk lewat program survival ‘Sixteen’, sementara IOI berhasil ditelurkan lewat program ‘Produce 101’. Kini, ada satu lagi girl group yang baru saja debut usai berkompetisi di program ‘Finding Momoland’, yaitu Momoland.
Debut pada 9 November lewat album ‘Welcome to Momoland’, Momoland pun mulai sering dibanding-bandingkan dengan dua grup yang telah debut sebelumnya tersebut. Lalu, apa kata grup berformasi 7 member ini?
Dalam showcase debutnya, salah satu member, Yeonwoo pun menuturkan, “Kami adalah grup terbaru yang juga berkompetisi di program survival. Sebelum kami, TWICE dan IOI sunbae (senior) telah menunjukkan aksi memukau. Kami ingin melakukan yang terbaik untuk bisa menjadi seperi mereka.
Baca juga: MOMOLAND Umumkan Bubar Setelah 6 Tahun
Saat ditanya yang unik dari grupnya, Hyebin menuturkan, “Momoland adalah grup yang namanya mirip seperti sebuah nama taman bermain. Kami telah mempersiapkan musik yang mungkin bisa didengarkan di taman bermain. Kami akan menjadi grup dengan efek musik yang belum pernah didengar sebelumnya. Kami bisa menunjukannya karena kami bertujuh sangatlah unik.”Yuk simak MV debut Momoland lewat lagu berjudul ‘Jjan! Koong! Kwang!’ berikut ini:
(ctr)