home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Alami Gangguan Teknis, BTS dan Black Pink Tetap Tampil Profesional di Panggung 'AAA 2016'!

Kamis, 17 November 2016 18:27 by muthiasp | 5973 hits
Alami Gangguan Teknis, BTS dan Black Pink Tetap Tampil Profesional di Panggung 'AAA 2016'!
Image source: Star News

DREAMERS.ID - Acara penghargaan ‘2016 Asia Artist Awards’ sudah digelar dengan meriah semalam (16/11). Sejumlah selebritis Korea termasuk idola K-Pop terlihat menghadiri acara yang dipandu oleh Leeteuk Suju, Lee Si Young, dan Cho Woo Jung.

Tidak hanya hadir untuk menerima penghargaan, tetapi grup idola K-Pop ini juga memberikan penampilan terbaik mereka di panggung ‘AAA 2016’. Namun, ada insiden yang membuat penggemar kecewa sekaligus mengakui profesionalisme girl group dan boy group ini.

Insiden tersebut adalah adanya kesalahan teknis pada microphone yang digunakan oleh Black Pink dan BTS. Pada Black Pink, mic yang digunakan oleh Jennie dan Lisa kerap tidak mengeluarkan suara saat mereka menyanyikan dua lagu andalannya ‘Whistle’ dan ‘Playing with Fire’.

Baca juga: BTS Dikabarkan Rilis Album Paruh Kedua Tahun 2025 dan Mulai Tur di 2026

Meski begitu, keempat gadis cantik ini terlihat kalem dan tetap profesional bernyanyi sampai akhir lagu. Kejadian ini membuat fans grup bentukan YG Entertainment kecewa, lantaran ‘AAA 2016’ adalah acara penghargaan yang pertama bagi Black Pink sejak debut 3 bulan lalu.

Sedangkan, kesalahan teknis saat BTS tampil bisa jelas terlihat. Mic yang digunakan J-Hope beberapa kali sempat jatuh sehingga terlihat mengganggu penampilannya. J-Hope pun menunjukkan sikap profesionalnya, sambil menari ia tetap tenang mengembalikan posisi mic dan meneruskan penampilannya dengan baik.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Hyun Bin dan Son Ye Jin merupakan salah satu pasangan drama Korea yang sukses melanjutkan hubungan asmaranya ke jenjang pernikahan hingga kini telah dikaruniai satu anak....
  • HOT !
    Drama romantis terbaru SBS Our Movie yang dibintangi Namgoong Min dan Jeon Yeo Bin dipersiapkan untuk tayang pada tahun 2025 mendatang. Cuplikan chemistry kedua bintang tersebut meningkatkan rasa penasaran penggemar....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)