DREAMERS.ID - Pemeran Princes Leia dalam film ‘Star Wars’ Carrie Fisher meninggal dunia pada 27 Desember 2016 lalu setelah menderita serangan jantung. Hanya satu hari setelah Carrie meninggal, ibunya, Debbie Reynolds, juga menghembuskan napas terakhir karena menderita stroke.
Menurut sumber terdekat kini jenazah Carrie Fisher telah dikremasi. Mengutip dari TMZ, Kamis (5/1) hal tersebut dilakukan karena Carrie yang menginginkannya, dan ia menulisnya dalam sebuah surat wasiat. Sementara itu, Debbie Reynolds meminta jenazahnya agar dikubur tanpa ada proses dikremasi.
Sebagian abu jenazah wanita 60 tahun itu pun akan disemayamkan bersama jenazah Debbie saat pemakaman mereka dilakukan di Forest Lawn, Los Angeles pada 6 Januari mendatang. Upacara pemakaman nantinya hanya akan dihadiri oleh keluarga dan teman-teman terdekat.
Baca juga: Lee Jung Jae Diincar Bintangi Serial Star Wars Disney+ 'The Acolyte'
Sederet aktor dan aktris Hollywood pun kabarnya akan diundang untuk menghadiri upacara pemakaman Carrie dan Debbie. Mereka adalah Meryl Streep, Tom Hanks dan mantan suami Carrie, Paul Simon.Seperti yang diberitakan, Carrie sebelumnya mengalami serangan jantung ketika ia terbang dari London menuju Los Angeles pada Jumat (23/12). Ia pun sempat mendapatkan pertolongan pertama oleh medis setempat. Setelah mendarat, Carrie kemudian dilarikan ke UCLA Medical Center untuk mendapat perawatan di Intensive Care Unit (ICU).
(dits)