home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Baru Debut Tahun 2012, EXO-K Borong Penghargaan di JPopAsia Music Awards

Kamis, 31 Januari 2013 11:30 by citra09 | 4733 hits
Baru Debut Tahun 2012, EXO-K Borong Penghargaan di JPopAsia Music Awards
dkpopnews.com

Ajang penghargaan musik Asia terbesar yang diselenggarakan secara online, JpopAsia Music Awards akhirnya baru-baru ini telah mengeluarkan nama pemenang dari berbagai kategori yang ada. Untuk idola k-pop, ternyata rookie debutan SM Entertainment, EXO-K berhasil memborong 5 penghargaan sekaligus.

Meski baru debut di tahun 2012 lalu, karisma yang dimiliki para member EXO-K ternyata membuat Suho cs berhasil memenangkan kategori favorit grup/artist k-pop. Bahkan EXO-K pun juga berhasil memenangkan kategori Video Musik (MV) terbaik untuk lagu MAMA dan mengalahkan dua seniornya, yaitu Big Bang di posisi ke-2 dengan MV Fantastic Baby dan Crayon milik G-Dragon di posisi ke-3.

Single History milik magnae keluarga SM ini juga berhasil meraih Best Single. Yap! Lagu ini sukses memasuki berbagai tangga lagu, bahkan sebelum EXO-K melakukan kegiatan promosi lagu tersebut dan lagi-lagi mereka mengalahkan dua senior mereka, yaitu Super Junior dan Junhyung B2ST.

Baca juga: Gelar Konser Solo Kedua Besok, EXO Sudah Siap Terbang Ke Jakarta!

Mini album EXO-K yang bertajuk MAMA ternyata juga berhasil memenangkan kategori Best Album di tahun 2012 berkat single What Is Love dan juga History nya. Terakhir, EXO-K berhasil meraih penghargaan sebagai Best Boyband mengalahkan boyband k-pop senior lainnya. Wow, EXO-K Daebak!

Idola K-pop lain yang juga berhasil masuk dalam pemenang ajang penghargaan ini di antaranya adalah Ailee, G-Dragon, B.A.P, 2NE1, HyunA 4Minute, dan Natthew. Selamat kepada para pemenang!^^

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)