home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Seohyun SNSD Pernah Nekat Lakukan Ini Demi Sang Ayah Berhenti Merokok?

Selasa, 21 Februari 2017 14:48 by tyassss | 3031 hits
Seohyun SNSD Pernah Nekat Lakukan Ini Demi Sang Ayah Berhenti Merokok?
Image source: JTBC

DREAMERS.ID - Selain menghisap rokok dapat membahayakan diri sendiri, asapnya juga dapat membahayakan orang disekitar. Karena itu, member termuda SNSD ini mengaku sangat tak suka dengan bau asap rokok dan pernah melakukan suatu cara unik agar sang ayah berhenti merokok.

Hal ini ia ceritakan pada kehadirannya di acara ‘Knowing Brother’ yang tayang Sabtu (18/02) lalu. Awalnya, Seohyun menguji seberapa besar pengetahuan para member acara tersebut terhadap dirinya dengan memberikan pertanyaan tentang hal apa yang pasti dilakukannya saat tampil di sebuah musikal.

“Tidak merokok selama waktu pertunjukan musikal digelar,” jawab Heechul Super Junior bercanda dan membuat semua orang tertawa. Meski jawaban tersebut tidak tepat, tetapi Seohyun juga seperti menegaskan bahwa ia memang tak suka sekali dengan bau rokok. "Aku benci bau rokok sejak kecil," katanya.

Baca juga: Pakai Tongkat di Acara Penghargaan, Agensi Ungkap Seohyun Sedang Pemulihan Pasca Cedera Saat Syuting

Bahkan, ia menceritakan tentang masa lalunya yang nekat ‘memakan’ rokok, "Ayahku dulu merokok. Aku sangat membenci itu sehingga suatu hari aku memasukkan semua rokok ke dalam mulutku untuk menghentikan dia dari merokok."

Usahanya itu pun berhasil dan akhirnya mengubah sang ayah menjadi seorang yang bukan perokok. Tetapi, sepertinya cara nekat Seohyun ini tidak untuk ditiru karena memiliki resiko yang cukup bahaya. Selain mengandung zat yang tak baik, bisa saja terdapat kuman penyakit di rokok tersebut. Setuju? 

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Tiga tahun rehat dari dunia hiburan, So Ji Sub kembali sebagai pemeran utama serial terbaru Netflix Mercy For None yang akan tayang pada paruh kedua tahun ini....
  • HOT !
    Netflix telah merilis foto foto pertama yang menampilkan Kim Woo Bin dan Suzy dalam serial mendatang 'Genie, Make A Wish'. Drama ini dijadwalkan tayang pada kuartal keempat tahun 2025....
  • HOT !
    Program dokumenter K POP The Beginning: SMTOWN 30 di SBS mengungkapkan perlakuan khusus yang diterima oleh Wonbin RIIZE sebelum memulai trainee di SM Entertainment....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)