home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kim Rae Won Tersandung Kontroversi Gara-gara Posting Foto Film di Bioskop

Senin, 15 Mei 2017 17:30 by tyassss | 2460 hits
Kim Rae Won Tersandung Kontroversi Gara-gara Posting Foto Film di Bioskop
Image source: marie claire

DREAMERS.ID - Kehati-hatian dalam menggunakan media sosial harus selalu diperhatikan, apalagi bagi seorang figur publik atau selebritis. Karena, sebuah postingan  bisa jadi akan berujung pada kontroversi seperti yang menimpa aktor utama drama ‘Doctor’ ini.

Berawal dari Kim Rae Won yang mengunggah beberapa foto yang diambil saat pemutaran film blockbuster populer ‘Guardians of the Galaxy 2’ di sebuah bioskop dalam akun Instagram pribadinya pada 14 Mei kemarin.


Image source: Allkpop

Tetapi, para penggemar justru memberi kritikan pada aktor 36 tahun tersebut karena tindakan mengambil foto di dalam bioskop sangat dilarang dan dianggap ilegal. Yang mana itu akan melanggar undang-undang hak cipta dan dapat mengakibatkan sanksi yang besar.

Baca juga: Kim Nam Gil Raih Daesang, Inilah Daftar Pemenang SBS Drama Awards 2022

Terkait kontroversi pelanggaran hak cipta ini, HB Entertainment selaku ageni Kim Rae Won, pada hari ini (15/05), merilis pernyataan yang berisi permintaan maaf atas kontroversi Kim Rae Won yang disebabkan oleh postingan media sosialnya yang diambil saat pemutaran 'Guardian of the Galaxy 2'.


Image source: Allkpop

“Kim Rae Won mengakui bahwa mengunggah foto film di layar bioskop dengan alasan apa pun adalah salah dan ia sedang merefleksikan diri saat ini. Dia akan lebih berhati-hati untuk kedepannya, " jelas HB Entertainment. Kim Rae Won pun sudah menghapus foto-foto di dalam bioskop tersebut dan menggantinya dengan foto screenshot dari trailer film resminya.

Sementara itu, kepada media Ilgan Sports, pihak film 'Guardian of the Galaxy 2' mengatakan mereka juga tengah mencari tahu tentang kontroversi yang menyangkut Kim Rae Won ini. “Kami juga meminta pernyataan resmi dari Disney, siapa yang akan memeriksa dan apakah akan ada masalah hukum," ujarnya.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)