DREAMERS.ID - Berbarengan dengan penyanyi seniornya BoA, girl group A Pink juga akhirnya resmi comeback dengan merilis mini album baru berjudul 'Pink UP', serta lagu andalan 'Five' lengkap dengan video musiknya, pada Senin (26/06) petang.
Satu per satu member A Pink sendiri sudah menggoda penggemar dengan mengunggah sederet foto teaser cantik sejak 19 Juni lalu, dimulai dari Hayoung, lalu Namjoo, Naeun, Eunji, Bomi yang mengejutkan dengan rambut pendeknya, dan Chorong, kemudian ditutup dengan foto grup 'A-Pink Day'.
Untuk comebacknya kali ini, grup asuhan Plan A Entertainment itu bekerja sama dengan produser Shinsadong Tiger dan Beom & Nang. Mereka sebelumnya juga sudah pernah bekerja sama dengan Bomi dan Namjoo untuk program variety musik 'Two Yoo Project: Sugarman', dan juga menciptakan lagu 'Oh Yes' di full album ketiga 'Pink Revolution' yang rilis tahun 2016 lalu.
Baca juga: Rayakan Libur Chuseok, Deretan Idola K-Pop Sampaikan Pesan Untuk Fans (Part 1)
Sesuai dengan imej A Pink yang girly dan ceria, nuansa video musiknya juga dibuat sangat feminin. Setting video musik di dominasi oleh pink, hijau, serta warna-warna pastel lainnya. Mereka terlihat memasukkan unsur unik, seperti monopoli dan ornamen-ornamen pemanis lainnya. Serta tak lupa gerakan tari yang atraktif.Lirik lagunya sendiri menggambarkan ajakan kepada seseorang yang terlalu sibuk, untuk sejenak mendekat dan berada di sisi pengagumnya selama lima detik saja. Untuk itu, kalimat 'One Two Three Four Five' jadi jargon di lagu terbaru A Pink itu. Selain 'Five' terdapat lima lagu lainnya yang mengisi mini album 'Pink UP' ini.
(mth)