home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Drama Baru Park Hae Jin dan Nana After School Batal Tayang di SBS

Selasa, 19 September 2017 19:09 by fzhchyn | 2926 hits
Drama Baru Park Hae Jin dan Nana After School Batal Tayang di SBS
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Drama terbaru yang dibintangi aktor Park Hae Jin dan Nana After School direncanakan bakal tayang di stasiun televisi publik SBS. Namun kabar terbaru menyebutkan jika SBS batal ikut andil dalam produksi drama ‘Four Sons’ (judul sementara) tersebut.

Pada 19 September, seorang sumber dari industri melaporkan bahwa sutradara produksi (PD) Oh Jin Seok memutuskan untuk tidak menyutradarai drama ‘Four Sons’. Dan pihak SBS juga ternyata membenarkan kabar tersebut.

“Karena berbagai hal dan keadaan, akhirnya kami memutuskan untuk tidak terlibat dalam produksi dan penayangan drama ‘Four Sons’,” ujar seorang sumber dari SBS, mengutip Soompi. Drama sendiri dijadwalkan tayang pada semester pertama di tahun 2018 mendatang.

Baca juga: 5 Poin Menarik Drama The Killing Vote Dibintangi Park Hae Jin dan Lim Ji Yeon

Dalam drama bergenre misteri-romantis ini Nana berperan sebagai seorang detektif wanita bernama Yeo Rin yang kehilangan sang kekasih. Kemudian ia bertemu dengan tiga orang saudara lainnya yang mirip dengan pria tersebut, hingga terlibat dalam kasus misterius. Park Hae Jin lah yang akan memerankan empat karakter pria kembar tersebut.

Selain Park Hae Jin dan Nana, aktor Kwak Si Yang, Kyung Soo Jin, dan Ren NU’EST juga dikonfirmasi membintangi drama ini. ‘Four Sons’ dikatakan bakal menjadi drama pra-produksi yang proses syutingnya dirampungkan 100% kemudian baru ditayangkan.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    ENHYPEN telah memperkuat popularitas global mereka dengan menduduki peringkat sebagai artis No. 1 dalam jumlah penayangan Weverse Live kumulatif untuk tahun 2024....
  • HOT !
    Aktor Byeon Woo Seok menunjukkan kebaikannya dengan menyumbangkan seluruh keuntungan dari penjualan merchandise nya, menyusul donasi sebesar 300 juta won (3,3 miliar rupiah) tahun lalu....
  • HOT !
    Serial misteri terbaru Netflix The Art of Sarah (judul literal) mengumumkan Shin Hye Sun dan Lee Jun Hyuk sebagai pemeran utama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)