home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Block B Ajak Kamu Asyik Menari di MV Comeback 'Shall We Dance'

Selasa, 07 November 2017 23:00 by muthiasp | 1403 hits
Block B Ajak Kamu Asyik Menari di MV Comeback 'Shall We Dance'
Image source: Seven Seasons

DREAMERS.ID - Susul DAY6, Seventeen, dan Super Junior, satu lagi boy group yang juga meluncurkan karya terbarunya di bulan November ini. Yap, Block B baru saja comeback dengan merilis mini album terbaru bertajuk ‘Montage’ dengan lagu andalan berjudul 'Shall We Dance’.

Pada Selasa (07/11) sore, mini album terbaru beserta video musik dari lagu andalan ‘Shall We Dance’ baru saja diluncurkan. Lagu yang kental dengan nuansa musik latin ini merupakan hasil ciptaan dari Zico dan Poptime, sementara liriknya ditulis oleh Zico dan Park Kyung.

Liriknya menceritakan tentang ajakan untuk bebas dari kebiasaan, jangan hanya berdiam tetapi ikut menari bersama. Dalam video musik, ketujuh member Block B, Taeil, B-Bomb, Jaehyo, U-Kwon, Park Kyung, Zico, dan P.O muncul dengan gaya rambut dan pakaian yang berbeda dari sebelumnya.

Baca juga: 3 Anggota Block B Resmi Keluar dari Agensi

Mereka terlihat asyik menikmati hidup bersama teman-temannya dengan menari di sebuah tempat tinggal anak urban. Selain gayanya yang nyentrik, ketujuh member juga menunjukkan gerakan tari yang eye catching, dan menggaet seorang penari cilik perempuan jadi bintang video klipnya.

Selain lagu ‘Shall We Dance’, Zico dan Park Kyung juga turut andil dalam menciptakan lagu di album ‘Montage’ ini, diantaranya ‘My Zone’, ‘It’s One Sided’, dan ‘Like This’. Serta member B-Bomb menciptakan dan menulis lirik untuk lagu solo ‘Give & Take’.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)