home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Geser Camila Cabello, BTS Jadi Grup K-Pop Pertama yang Puncaki Chart iTunes Top Songs AS

Minggu, 26 November 2017 19:00 by fzhchyn | 1297 hits
Geser Camila Cabello, BTS Jadi Grup K-Pop Pertama yang Puncaki Chart iTunes Top Songs AS
Image source: Big Hit Entertainment

DREAMERS.ID - BTS baru saja merilis lagu proyek kolaborasi mereka dengan Steve Aoki dan Desiigner pada 24 November lalu. Versi remix dari salah satu lagu dalam album ‘Love Yourself: Her’ berjudul ‘MIC Drop’ ini mendapat respon yang sangat panas dari fans di seluruh dunia.

Dalam lagu ‘MIC Drop’ versi remix, Steve Aoki memberikan sentuhan EDM yang menjadi ciri khasnya, sementara sang rapper Desiigner memberikan enerji yang lebih pada verse pertama dengan rap-nya. Di samping itu, BTS juga merubah sebagian lirik dengan bahasa Inggris .

Sejak perilisannya, ‘MIC Drop’ remix langsung merajai puncak tangga lagu iTunes di lebih dari 60 wilayah di seluruh dunia. Secara spesifik, BTS bahkan mencatat rekor baru sebagai grup K-Pop pertama yang berhasil menempati urutan pertama chart iTunes Top Songs di Amerika Serikat menggeser lagu ‘Havana’ dari Camila Cabello (feat. Young Thug) yang sudah bertahan di chart selama berminggu-minggu.

Baca juga: Pegawai Maskapai Jadi Tersangka, Ini Cara HYBE Ungkap Pelaku Kebocoran Informasi Penerbangan BTS

Sebelumnya, peringkat tertinggi yang pernah dicapai BTS di chart ini adalah posisi ke-4 untuk lagu ‘DNA’ yang rilis September lalu. Grup asuhan Big Hit Entertainment ini menjadi artis Korea kedua yang berhasil berada di posisi pertama chart iTunes Top Songs AS setelah PSY.

Bersamaan dengan perilisan lagu di berbagai situs musik digital, BTS juga merilis video musik (MV) ‘MIC Drop (Steve Aoki Remix)’ di channel YouTube resmi mereka. Hingga berita ini dibuat, video tersebut sudah mencapai 19 juta views.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Sakura LE SSERAFIM mengungkapkan bahwa ia kini lebih mengutamakan proses daripada hasil. Pada 14 Maret, di YES24 Live Hall, diadakan showcase peringatan perilisan mini album kelima LE SSERAFIM bertajuk 'HOT'....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)