home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

DreamCatcher Ungkap Alasan Sebenarnya Mendadak Keluar dari Program Survival 'MIXNINE'

Kamis, 14 Desember 2017 11:49 by muthiasp | 4425 hits
DreamCatcher Ungkap Alasan Sebenarnya Mendadak Keluar dari Program Survival 'MIXNINE'
Image source: jtbc

DREAMERS.ID - Pada Minggu (10/12), salah satu girl group DreamCatcher memutuskan untuk keluar dari kompetisi program survival bentukan YG Entertainment, ‘MIXNINE’. Selang beberapa hari, para membernya pun angkat bicara mengungkapkan alasan dibalik keputusan tersebut.

JiU, Siyeon, Yoohyeon, dan Dhani yang berkompetisi di program tersebut mengatakan bahwa setelah keputusan itu diambil setelah berdiskusi panjang dengan tim produksi dan agensi. Hal itu ternyata dikarenakan jadwal kompetisi bersamaan dengan jadwal tur konser mereka di Brazil.

“Ini sangat disayangkan. Aku putuskan untuk mengikuti program itu untuk menunjukkan sisi lain dari diriku, tapi kami harus meninggalkannya karena jadwal yang bentrok dengan konser kami di Brazil,” ujar JiU.

Baca juga: Dami Absen Tur Dreamcatcher karena Masalah Kesehatan

Yoohyeon dan Dami mengungkapkan bahwa mereka telah belajar banyak meski hanya mengikuti kompetisi ‘MIXNINE’ dalam waktu singkat, “Aku sudah dekat dengan banyak kontestan dan sangat bersemangat kompetisi. Aku banyak belajar dalam hal menyanyi dan menari, dan itu pengalaman yang sangat luar biasa,” kata Yoohyeon.

Siyeon juga merasakan dampak baik dari mengikuti kompetisi yang tayang di stasiun televisi kabel JTBC itu, “Kami segrup ada tujuh member, aku senang bisa menunjukkan sisi baru sebagai diriku sendiri. Aku bisa tampil tanpa penyesalan, dan karena sedang berkompetisi, kemampuanku juga meningkat. Meski kita tidak sedang promosi, tetapi member fan cafe (penggemar) kami bertambah banyak”.

Lebih lanjut, DreamCatcher juga memberikan semangat untuk rekan seagensi mereka, Woo Jin Young yang masih berkompetisi di ‘MIXNINE’, “Di program itu banyak yang cantik, mempesona, dan tempat berkumpul orang yang bekerja keras. Aku harap mereka bertahan di peringkat tertinggi dan mendapatkan hasil yang baik,” tambah JiU.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Lee Jong Suk menutup tahun 2024 dengan donasi yang bermakna. Menurut agensinya Ace Factory pada 23 Desember, aktor tersebut baru baru ini menyumbangkan 100 juta won (sekitar 1,1 miliar rupiah) kepada Rumah Sakit Anak Seoul Asan Medical Center....
  • HOT !
    Outlet media Sports Kyeonghyang merilis laporan pada Jumat (20/12) yang mengklaim bahwa mereka telah memperoleh salinan dari hasil investigasi polisi Choi Minhwan terkait tuduhan prostitusi....
  • HOT !
    FNC Entertainment memperkenalkan boy band baru untuk pertama kalinya dalam 10 tahun....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)