DREAMERS.ID - Penggemar boy group BTS dikejutkan dengan kabar salah satu member yang baru saja menjalani operasi. Pada 5 Januari, Big Hit Entertainment membenarkan kabar bahwa leader BTS, RM telah menjalani prosedur operasi di bagian hidung.
RM diketahui menderita deviated septum, suatu keadaan di mana tulang rawan di hidung bergeser yang bisa menyebabkan kesulitan bernapas. “Memang benar RM menjalani operasi dan sekarang sudah pulang dari rumah sakit. Dia akan beristirahat, dan saat ini fokus pada pemulihan,” kata perwakilan agensi.
Sesaat setelah berita tersebut keluar, para fans membanjiri sang rapper dengan ucapan agar dirinya segera pulih melalui media sosial Twitter. Bahkan hashtag #GetWellSoonNamjoon pun langsung berada di jajaran trending topic dunia.
Baca juga: RM BTS Rilis MV 'Around the world in a day' untuk Merayakan Perilisan Global Film Dokumenter
Tak ingin membuat fans terlalu khawatir tentang kondisinya pasca operasi, pemilik nama asli Kim Namjoon ini kemudian membuat potingan melalui akun Twitter resmi BTS dengan mengunggah foto anjing peliharaanya.RM menulis, “Aku baik-baik saja. Operasinya berjalan lancar, dan aku istirahat dengan baik, sambil sesekali membuat lagu. Jangan khawatir.”
(fzh)