home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Aktris Park Jin Hee Resmi Gantikan Go Hyun Jung di Drama SBS 'Return'

Selasa, 13 Februari 2018 11:12 by muthiasp | 1910 hits
Aktris Park Jin Hee Resmi Gantikan Go Hyun Jung di Drama SBS 'Return'
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Para penggemar drama SBS ‘Return’ nampaknya bisa sedikit berlega, karena tim produksi sudah menemukan aktris lain yang siap menggantikan posisi Go Hyun Jung sebagai aktris utamanya, yaitu si cantik Park Jin Hee.

Pada  Selasa (13/02) pagi waktu setempat, tim produksi mengkonfirmasi bergabungnya aktris senior itu di drama ini, untuk mengisi peran karakter utama wanita Choi Ja Hye. Tanpa berlama-lama, proses syuting pun akan langsung dimulai kembali pada 13 Februari 2018 ini.

Bersama dengan pengumuman itu, tim produksi mengutarakan permintaan maafnya kepada penonton atas kontroversi yang ditimbulkan, dan berjanji akan membuat tayangan yang lebih baik lagi. Mereka juga berterimakasih kepada Park Jin Hee yang telah menerima tawarannya.

Baca juga: Kondisi Terkini Go Hyun Jung Pasca Menjalani Operasi Besar

Di sisi lain, Park Jin Hee juga mengungkapkan rasa terkejutnya saat ditawarkan peran tersebut, tetapi ia menerimanya atas dasar kesungguhan tim produksi. Drama ‘Return’ sendiri akan menayangkan episode terbarunya seperti biasa, mulai Rabu, 14 Februari 2018.

Aktris yang diketahui sedang hamil anak kedua itu terakhir kali bermain drama KBS ‘Oh My Geum Bi’ tahun 2017 kemarin. Ia terkenal lewat perannya di drama MBC ‘Still, Marry Me’ (2010) hingga tvN ‘Memory (2016), serta film ‘Shadow in the Palace’ (2007) dan ‘71: Into the Fire’ yang juga dibintangi oleh T.O.P Big Bang.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Sakura LE SSERAFIM mengungkapkan bahwa ia kini lebih mengutamakan proses daripada hasil. Pada 14 Maret, di YES24 Live Hall, diadakan showcase peringatan perilisan mini album kelima LE SSERAFIM bertajuk 'HOT'....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)