home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Duo MC 'Weekly Idol' Dikonfirmasi Tinggalkan Acara Usai 7 Tahun Bergabung

Jumat, 23 Februari 2018 11:45 by dodo07 | 1872 hits
Duo MC 'Weekly Idol' Dikonfirmasi Tinggalkan Acara Usai 7 Tahun Bergabung
Image source: MBC

DREAMERS.ID - Sebuah kabar mengejutkan datang dari salah satu variety show populer Korea Selatan, ‘Weekly Idol’. Dua orang MC acara ini yaitu Jung Hyung Don dan Deffcon dilaporkan akan meninggalkan acara tersebut.

Kabar tersebut mulanya dilaporkan oleh media Korea Selatan pada hari Kamis (22/02) dan dengan cepat mendapat konfirmasi dari pihak MBC. “Jung Hyung Don dan Defconn akan meninggalkan program ‘Weekly Idol’ di MBC Every1 dan syuting terakhir mereka akan dilaksanakan pada 7 Maret mendatang,” tulis media tersebut.

Tak lama, Kim Jin selaku produser utama program ini kemudian mengkonfirmasi kabar tersebut di Twitter, “Artikelnya sudah keluar. Aku merasa sedih karena kami harus berpisah dengan ‘Weekly Idol’, yang sudah bersama kami selama tujuh tahun. Kami, staf dan MC, ingin berterimakasih kepada semua cinta dari para penggemar idol yang sudah kami dapatkan selama ini,” katanya.

Baca juga: Eunkwang BTOB dan Lee Mijoo Jadi MC Baru Weekly Idol

Kabar mundurnya Jung Hyung Don dan Defconn ini pun langsung menjadi sorotan netizen khususnya para penggemar acara tersebut. Sebagian besar dari mereka mengaku tak rela, lantaran kedua MC itu sudah seperti ‘nyawa’ bagi acara yang tayang tiap Rabu malam tersebut.

Sementara itu, setelah ditinggal oleh dua MC utama, ‘Weekly Idol’ akan diubah menjadi format season dan nantinya akan ada MC baru yang menggantikan posisi Jung Hyung Don dan Defconn. Kedua MC ini kabarnya masih akan syuting ‘Weekly Idol’ hingga 7 Maret mendatang.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Rosé BLACKPINK telah memecahkan rekornya sendiri untuk peringkat tertinggi penyanyi wanita K pop di chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu hitnya bersama Bruno Mars 'APT.'...
  • HOT !
    Setiap tahun di bulan Januari, Asosiasi Hak Cipta Musik Korea (KOMCA) memberikan keanggotaan penuh kepada musisi yang telah mengumpulkan royalti dalam jumlah luar biasa dari musik mereka....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)