home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wah, G-Dragon Ingin Menikah Secepat Mungkin!

Sabtu, 16 Maret 2013 10:09 by ningcil | 4399 hits
Wah, G-Dragon Ingin Menikah Secepat Mungkin!
matome.naver.jp

Tak seperti kebanyakan idola K-Pop lainnya yang menunda pernikahan demi popularitas, leader Big Bang, G-Dragon malah ingin menikah secepatnya. Hal itu GD sampaikan saat ia menjadi tamu dalam acara ‘Thank You’ pada Jumat (15/03).

GD yang berada di pulau Jeju pun membicarakan berbagai hal, tak terkecuali hal berpacaran dan pernikahan. G-Dragon yang saat ini sedang berada di puncak popularitasnya pun mengungkapkan sesuatu yang mengejutkan. Ia mengutarakan keinginannya untuk cepat-cepat menikah.

“Aku ingin menikah secepat mungkin. Jika aku memiliki seseorang, aku ingin menikahinya besok. Kudengar kau bisa mengetahui mana orang yang akan kau nikahi dari pandangan pertama. Apakah itu benar?” ujarnya.

Baca juga: G-Dragon Kejutkan Fans dengan Rilis Lagu Baru Hari Ini

Pria bernama asli Kwon Jiyong ini pun mengungkapkan fantasinya jika suatu saat menikah. “Ketika kau berkencan, ada bagian yang menyenangkan dan bagian yang menyedihkan. Kupikir aku seperti tak bisa fokus pada apa yang aku suka, dan kupikir energiku seperti dibawa pergi jauh. Kupikir jika aku memiliki keluarga yang dapat aku andalkan, aku akan memiliki waktu yang menyenangkan antara pekerjaan dan kehidupan dengan keluargaku,” ungkap DG.

GD yang saat itu bersama aktor Cha In Pyo juga menanyakan apakah menyenangkan menikah dengan seseorang yang bekerja di bidang yang sama dengannya, karena seperti yang diketahui, Cha In Pyo menikahi aktris Shin Ae Ra. Wah apakah itu pertanda bahwa GD tertarik untuk mencari istri seorang penyanyi juga?

Komentar
  • HOT !
    Choi Minhwan FTISLAND angkat bicara menyusul Kepolisian Gangnam Seoul membebaskannya dari tuduhan prostitusi dan pelecehan seksual karena tidak ada cukup bukti pada 29 November....
  • HOT !
    Oh Hyuk, pentolan grup band Korea HYUKOH, mengejutkan penggemar dan publik dengan kabar pernikahan pada bulan Desember!...
  • HOT !
    Agensi MADEIN telah resmi mengumumkan keluarnya Gaeun dari grup melalui pernyataan resmi pada 29 November tengah malam KST. Mereka juga menegaskan bahwa laporan terbaru tentang CEO yang melakukan pelecehan seksual tidak benar....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : NWicahya
Cast : Marsha Cahya (OC), D O EXO , Lu Han, Jungshin CN Blue, Kim Wobin

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)