DREAMERS.ID - Meski sudah berselang empat bulan, namun rasa duka mendalam masih menyelimuti penggemar dari SHINee yang ditinggal Jonghyun untuk selamanya. Ditambah dengan lokasi memorialnya yang baru-baru ini ditutup oleh pihak agensi.
Akhir pekan kemarin, lokasi memorial yang bertempat di SMTOWN Coex Artium itu resmi ditutup. Penutupan itu diiringi dengan isak tangis dari para penggemar yang berkumpul disana. Mereka mengheningkan cipta sejenak, meninggalkan pesan terakhir, hingga membersihkan foto dari idola kesayangannya itu.
Banyak penggemar, terutama fans Internasional, yang menyayangkan ditutupnya lokasi memorial karena belum semua sempat datang kesana. Mereka mempertanyakan bagaimana kelanjutan dari lokasi memorial mendiang Jonghyun. Pada Rabu (02/05) malam, SM Entertainment pun merilis pernyataan resmi terkait hal tersebut.
“Kami dengan tulus berterima kasih pada penggemar yang datang untuk mengenang kenangan indah dengan Jonghyun selama ini. kami tidak akan lupa kehangatan semuanya yang menyempatkan waktu meski harus datang dari jauh, sebagaimana musim dingin berubah ke musim semi, untuk mengingat Jonghyun yang kalian cintai”.
Baca juga: Kim Jong Hyun eks NU'EST Gabung Agensi EVERMORE Entertainment
“Kami pikir perasaan rindu kalian sudah tersampaikan ke Jonghyun. Kami telah mengumpulkan pesan-pesan kalian dan akan menyimpannya dengan rasa terima kasih”. Namun, SM Entertainment tidak menyatakan akan memperpanjang masa pembukaan lokasi memorial.Melainkan akan membagikan dokumentasi yang selama tiga bulan ini sudah direkam, “Untuk kalian yang sudah memberikan kekuatan dalam perjalanan Jonghyun, kami telah mengambil foto dan video dari lokasi memorial jadi kau bisa mengingat lokasi yang kalian buat bersama”.
“Kami akan mengunggahnya melalui kanal resmi SHINee jadi penggemar bisa melihatnya kapanpun. Walaupun kita masih tidak percaya dengan kenyataan dia pergi terlalu cepat meninggalkan kita, kami sekali lagi dengan tulus berterima kasih kepada penggemar yang telah mengumpulkan kekuatan untuk Jonghyun,” tutupnya.
(mth/Image source: Tumblr)