home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Catat Tanggalnya, Film 'Along with the Gods 2' Bakal Tayang di Indonesia Mulai 15 Agustus!

Selasa, 07 Agustus 2018 11:16 by muthiasp | 2066 hits
Catat Tanggalnya, Film 'Along with the Gods 2' Bakal Tayang di Indonesia Mulai 15 Agustus!
Image source: Feat Pictures

DREAMERS.ID - Tak hanya laku keras di Korea Selatan, film box office adaptasi webtoon populer ‘Along with the Gods’ juga diminati banyak orang di negara lain, salah satunya Indonesia. Nah, seri kedua ‘Along with the Gods: the Last 49 Days’ pun akan segera tayang di tanah air lho!

Film sekuel 'Along with the Gods 2' sudah memiliki reputasi baik dari seri pertamanya. Mereka pun kembali meneruskan kesuksesan itu dengan mengantongi angka penonton fantastis hanya dalam waktu empat hari setelah dirilis pada 1 Agustus kemarin di Korea, yaitu 5,409,817 orang.

Tidak perlu khawatir menunggu lama untuk menonton film box office tersebut karena akan mulai tayang di Indonesia pada 15 Agustus mendatang! Kamu bisa menonton aksi Ha Jung Woo, Joo Ji Hoon, Kim Hyang Gi, Ma Dong Seok, Kim Dong Wook, hingga Lee Jung Jae ini di bioskop seperti Cinemaxx, CGV dan Flix.

Baca juga: Duo 'Along with the Gods' Pimpin Daftar Reputasi Iklan Aktor Film Korea di Bulan Agustus Ini

Pada sesi jumpa pers yang digelar di Taipei, Senin (06/07) kemarin, mereka menyatakan bahwa dalam film ‘Along with the Gods: the Last 49 Days’ ini akan mengandung banyak jawaban dari cerita yang tidak terungkap di seri pertama. Twist yang disajikan pun akan mampu membuat kalian terhipnotis.

Dilansir dari laman Korean Film Council (KOFIC), film besutan sutradara Kim Yong Hwa tersebut kini total sudah menarik 6,823,936 penonton per 6 Agustus 2018. Dan berhasil meraup pendapatan sebesar 50,5 juta dollar atau setara dengan 731,3 miliar rupiah dalam waktu enam hari penayangan. Daebak!

Sebelum menyaksikan film ‘Along with the Gods: the Last 49 Days’, kamu bisa nonton dulu wawancara eksklusif Dreamers.id bersama dengan para pemain 'Along with the Gods: the Two Worlds'.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Grup J pop beranggotakan tujuh orang, IMP. telah merilis single terbaru mereka, Cheek to Cheek, yang kini sudah tersedia di semua platform streaming. Video musik yang juga hadir di channel YouTube resmi mereka, menampilkan energi dan koreografi yang menarik. IMP. adalah grup yang sangat populer dan banyak dibicarakan di Jepang....
  • HOT !
    Perusahaan produksi konten The Givers meraih kemenangan penuh dalam sengketa hukum melawan agensi ATTRAKT terkait hak cipta lagu global ‘Cupid’....
  • HOT !
    Komedian dan presenter Park Na Rae baru baru ini mengungkapkan pengalaman pahitnya menjadi korban pencurian di rumahnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Pyopyo_BB
Cast : Lee Minhyuk/ B-Bomb (Block B), Ahn/Son Shiera (OC), Woo Jiho/Zico ( Block B), Kim Yookwon/UKwon (Blo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)