home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Penuhi Panggilan Kepolisian, Penampilan Goo Hara yang Penuh Memar Jadi Sorotan

Rabu, 19 September 2018 10:42 by dodo07 | 2464 hits
Penuhi Panggilan Kepolisian, Penampilan Goo Hara yang Penuh Memar Jadi Sorotan
Image source: Soompi

DREAMERS.ID - Kasus yang dialami oleh Goo Hara memang tengah menyedot perhatian banyak pihak. Mantan member KARA awalnya dilaporkan menyerang sang kekasih ketika ia meminta putus hubungan. Namun, seiring berjalannya waktu, netizen justru menemukan fakta yang berbeda, dimana Hara yang mendapat banyak luka lebam akibat disiksa oleh sang kekasih.

Demi keperluan investigasi, pada Selasa (18/9) akhirnya Hara diketahui datang ke kantor polisi Gangnam. Goo Hara tampil sangat sederhana, hanya mengenakan kaus polos dan celana panjang hitam. Walau begitu terlihat banyak memar di beberapa bagian tubuhnya seperti tangan dan leher. Pada bagian pipi dan pergelangan tangan juga perban atau plester luka yang menempel.

Ketika ditanya tentang siapa yang memukul lebih dulu, ia menjawab, “Intinya bukan tentang siapa yang memukul lebih dulu. Ini akan terungkap setelah penyelidikan polisi. Itu juga masalah yang akan diselesaikan setelah penyelidikan. Aku akan menjawab semuanya dengan tulus selama interogasi” Mengenai luka-lukanya, "Itu semua ada dalam laporan medis yang aku serahkan,” imbuhnya.

Baca juga: 'Undang-Undang Goo Hara' Resmi Disahkan Pemerintah Korea Selatan

Sebelumnya, kekasih dari Hara juga diketahui melakukan penyelidikan polisi pada 17 September. Dalam wawancara sebelumnya, ia mengklaim bahwa serangan itu berat sebelah dan bahwa ia tidak memukulnya.

Namun, pada tanggal 18 September, Dispatch mengungkap foto-foto bekas luka di kaki Goo Hara dan mengungkap beberapa hasil pemeriksaan yang menyatakan jika gadis cantik itu mengalami pendarahan di bagian rahim.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Pihak aktor Kim Soo Hyun memberikan klarifikasi terkait tuduhan bahwa ia mengabaikan masalah ekonomi mendiang Kim Sae Ron selama hidupnya....
  • HOT !
    Fandom grup NewJeans (NJZ), Bunnies, mendukung aktivitas independen para member dan mengajukan surat permohonan kepada pengadilan....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)