home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

'Dear Husband of 100 Days' Tuai Kesuksesan, Para Kru dan Pemain Siap Liburan ke Bali

Minggu, 28 Oktober 2018 19:00 by dodo07 | 4645 hits
'Dear Husband of 100 Days' Tuai Kesuksesan, Para Kru dan Pemain Siap Liburan ke Bali
Image source: tvN

DREAMERS.ID - Drama ‘Dear Husband of 100 Days' yang dibintangi oleh D.O EXO dan Nam Ji Hyun memang berhasil menjadi salah satu drama yang terbilang saat ini. Meski bertema kolosal, namun drama yang tayang tvN ini berhasil meraih rating yang terbilang tinggi sejak masa penayangannya.

Hampir dua bulan tayang, drama ini dijadwalkan akan berakhir pada akhir bulan Oktober ini. Ternyata, atas kesuksesan drama ‘Dear Husband of 100 Days', tim produksi dan para pemain akan diberikan hadiah liburan ke Bali!

Menurut seorang sumber terpercaya, tim produksi dan para pemain akan liburan ke Bali pada minggu pertama bulan Desember. Namun, dikatakan jika D.O kemungkinan tidak akan ikut karena tengah disibukkan dengan comeback EXO serta promosi film 'Swing Kids' yang akan tayang.

Baca juga: Lima Drama Korea Pemegang Rekor Rating Tertinggi TV Kabel, Wajib Ditonton!

‘Dear Husband of 100 Days' adalah drama sejarah tvN yang sukses mencetak rating tinggi meski drama TV kabel. Pada episode 14, drama ini mencetak rating 12.67%. Drama ini akan segera berakhir pada tanggal 30 Oktober.

Drama sageuk (sejarah) bergenre komedi romantis ini menceritakan kisah romansa 100 hari antara putra mahkota sempurna Lee Yeol (diperankan D.O EXO) yang berubah menjadi rakyat biasa bernama Won Deuk, dan wanita cerdas yang mengelola sebuah agen detektif bernama Hong Sim (Nam Ji Hyun). Mengambil latar belakang era fiksi Joseon, drama ini tidak hanya akan membawa tawa, tetapi juga menjadi drama yang manis dan menarik untuk ditonton.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)