DREAMERS.ID - Pertama kalinya sejak debut sebagai member BTS di tahun 2013 lalu, Jimin akhirnya merilis lagu ciptaannya sendiri pada 31 Desember tengah malam waktu Korea. Lagu berjudul ‘Promise’ tersebut dirilis melalui platform SoundCloud.
Sesaat setelah lagu dirilis, Jimin melalui akun Twitter BTS menulis, “Kalian sudah menunggu lama. Ini adalah lagu yang aku tulis sendiri untuk semua fans. Lagu pertamaku mungkin tidak sempurna, tapi nikmati ya. Terima kasih kepada semua ARMY yang menunggu.”
Mendapat respon yang sangat positif dari fans, ‘Promise’ berhasil membuat rekor baru. Dalam 24 jam pertama sejak rilis, lagu tersebut tercatat telah mencapai 8,5 juta streaming, membuatnya menjadi lagu paling banyak didengar dalam sehari di SoundCloud.
Baca juga: Jungkook Kalahkan Rekor BTS untuk Penjualan Vinyl Terlaris di Hari Pertama Rilis
Lagu ‘Promise’ menampilkan alunan gitar akustik yang berpadu dengan suara Jimin yang ekspresif. Sementara liriknya sendiri begitu menyentuh di mana sang vokalis seakan menenangkan dan menghibur mereka yang sedih dan terluka.Dalam pembuatannya, pemilik nama lengkap Park Jimin ini dibantu oleh salah satu produser Big Hit Entertainment, Slow Rabbit dan rekan satu grupnya, RM juga ikut menulis liriknya. Sementara foto cover untuk lagu ini merupakan hasil jepretan V.
Congratulation Jimin!
(fzh)