home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dilimpahkan ke Kejaksaan, Seungri Dituntut Atas Tujuh Kejahatan Sekaligus

Selasa, 25 Juni 2019 14:40 by muthiasp | 727 hits
Dilimpahkan ke Kejaksaan, Seungri Dituntut Atas Tujuh Kejahatan Sekaligus
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Proses penyelidikan atas berbagai kasus yang melibatkan Seungri terus berlajut. Seperti yang diketahui, mantan artis YG Entertainment ini dituduh melakukan sederet kejahatan berbeda bersama dengan rekan-rekannya di dunia hiburan maupun bisnis.

Pada Selasa (25/6), outlet berita lokal Korea Selatan mengabarkan bahwa Seungri sudah dilimpahkan ke kejaksaan dengan tujuh tuntutan sekaligus. Divisi Detektif Khusus Metropolitan / Provinsi Badan Kepolisian Seoul mengungkapkan, Seungri dituntut atas tuduhan prostitusi dan mediasi prostitusi, penggelapan dana Burning Sun.

Serta penggelapan uang pengacara, penggelapan bukti, pelanggaran Undang-Undang tentang Kasus-Kasus Khusus Mengenai Hukuman, dll. Kejahatan Seksual, dan pelanggaran Undang-Undang Sanitasi Makanan. Namun tidak dengan dugaan penyediaan jasa prostitusi di pesta ulang tahunnya pada Desember 2017 lalu.

Baca juga: Bantah Terlibat, Seungri Akan Tuntut Penyelenggara Acara Burning Sun Surabaya

Saat ini, Seungri tidak ditahan karena pengajuan penahanannya ditolak. Ia juga diketahui tidak memperpanjang masa penangguhan wajib militer, sehingga belum diketahui apa langkah selanjutnya yang akan diambil oleh Seungri. Jadwal persidangan juga belum diinformasikan.

Seungri sendiri dikabarkan mengakui tindak penyediaan jasa prostitusi ketika menjalani pemeriksaan lanjutan. Di tengah rangkaian kasus tersebut, Seungri juga disebut-sebut terlibat dengan kasus dugaan pemakaian narkoba oleh B.I iKON dan Han Seo Hee.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Artis global JENNIE BLACKPINK terus menorehkan sejarah baru dengan album 'Ruby', mencatatkan rekor pertama dan tertinggi sepanjang kariernya....
  • HOT !
    Seo Yea Ji menepis rumor yang mengelilinginya. Pada dini hari tanggal 13 Maret, sang aktris memposting sebuah tulisan panjang berjudul "...." di fancafe resminya....
  • HOT !
    Proses otopsi untuk mengetahui penyebab pasti kematian almarhum Wheesung, yang meninggal dunia pada tanggal 10 Maret, telah selesai dilakukan, sehingga prosedur pemakaman kini dapat dilanjutkan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)