home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Woo Do Hwan Cerita Soal Kesulitan Perannya di Film 'The Divine Fury'

Jumat, 12 Juli 2019 16:00 by muthiasp | 1409 hits
Woo Do Hwan Cerita Soal Kesulitan Perannya di Film 'The Divine Fury'
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Woo Do Hwan menjadi salah satu pemain utama yang membintangi film ‘The Divine Fury’, bersama Park Seo Joon dan aktor senior Ahn Sung Ki. Aktor tampan itu pun mengaku mengalami kesulitan saat melakoni perannya yang misterius.

Dalam film ‘The Divine Fury’, Woo Do Hwan berperan sebagai Ji Shin, pria misterius yang memiliki kemampuan bisa melihat kelemahan seseorang dan memanfaatkan untuk keuntungannya. Woo Do Hwan mengungkapkan bahwa karakternya itu tidak mudah diperankan.

“Karakter ku tidak mudah. Itu sulit. Mungkin tidak terasa jika diperankan untuk satu hari, tapi karena terus menerus jadinya sulit,” ujarnya. Woo Do Hwan juga mengatakan bahwa ada adegan aksi yang harus dilakukannya, dan adegan tersebut juga terbilang sulit.

Baca juga: Bloodhounds 2 Kembali Dibintangi Woo Do Hwan dan Lee Sang Yi, Rain Bergabung Sebagai Villain

“Adegan aksinya juga sulit. Dalam karakter ku, aku harus membangun kesabaran dan aku menahannya sepanjang film,” kata Woo Do Hwan. Meski begitu, ia berharap agar penonton bisa terkejut melihat perubahannya menjadi Ji Shin di film ‘The Divine Fury’, yang akan mulai tayang di Korea pada 31 Juli 2019.

Secara garis besar film ‘The Divine Fury’ menceritakan tentang perburuan iblis. Yong Hoo (Park Seo Joon) ditinggal oleh ayahnya sejak kecil. Lalu ia besar menjadi petarung dan tiba-tiba muncul luka misterius di tangannya. Yong Hoo bertemu dengan Pendeta Ahn (Ahn Sung Ki). Mereka lantas bekerja sama memerangi iblis, yang kemungkinan dikendalikan oleh Ji Shin.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jimin dan Jungkook BTS kembali menorehkan prestasi gemilang di kancah internasional. Keduanya berhasil memenangkan penghargaan di ajang 2025 BMI Pop Awards yang digelar pada 13 Mei 2025 (waktu setempat) di Amerika Serikat....
  • HOT !
    Album baru tripleS terjual 400.000 kopi dalam dua hari, memecahkan rekor personal mereka untuk penjualan di hari pertama. Menurut data Hanteo Chart, full album kedua tripleS 'ASSEMBLE25' mencatatkan penjualan sebanyak 446.314 kopi hingga 14 Mei. ...
  • HOT !
    Soundsfest kembali digelar pada 23 hingga 25 Mei 2025 di Gambir Expo, Jakarya dengan menghadirkan penampilan musisi lokal hingga internasional....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)