home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sibuk Persiapan Debut, X1 Juga Akan Sapa Fans Lewat Reality Show!

Senin, 05 Agustus 2019 21:00 by fzhchyn | 1423 hits
Sibuk Persiapan Debut, X1 Juga Akan Sapa Fans Lewat Reality Show!
Image source: Twitter/X1

DREAMERS.ID - Boy group X1 akan sangat sibuk menjelang debutnya pada bulan ini. Tak hanya merilis album debut, grup jebolan program survival Mnet Produce X 101 juga akan menyapa fans lewat reality show!

Pada 5 Agustus, agensi yang menaungi X1, Swing Entertainment mengumumkan bahwa grupnya sedang mempersiapkan reality show pertama mereka, yang akan menyuguhkan momen di belakang layar pada persiapan debut dan juga perasaan jujur para member.

Sementara untuk nama resmi program dan jadwal penayangannya, agensi belum memberikan konfirmasi. Yang pasti, kesebelas member X1 baru saja menyelesaikan pemotretan untuk album jacket dan juga telah mengerjakan persiapan debut lainnya termasuk syuting video musik (MV).

Baca juga: 5 Grup K-pop Ini Mendadak Dibubarkan, Bikin Kaget dan Sedih!

X1 dijadwalkan debut dengan merilis mini album perdana mereka pada tanggal 27 Agustus mendatang. Sementara tiket showcase concert (show-con) untuk debut mereka sudah dijual mulai dijual pada 6 Agustus leau untuk member fanclub resmi dan 7 Agustus untuk umum.

Gelaran show-con yang bakal dihelat di Gocheok Sky Dome di Seoul tersebut akan menjadi event pertama bagi Kim Yo Han, Kim Woo Seok, Han Seung Woo, Song Hyeong Jun, Cho Seung Youn, Son Dong Pyo, Lee Han Gyul, Nam Do Hyun, Cha Jun Ho, Kang Min Hee, dan Lee Eun Sang menyapa fans usai ‘Produce X 101’.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)