home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sejumlah Trainee YG Entertainment Dikabarkan Cari Agensi Baru

Selasa, 27 Agustus 2019 10:46 by fzhchyn | 632 hits
Sejumlah Trainee YG Entertainment Dikabarkan Cari Agensi Baru
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Tak hanya aktor yang kabarnya ingin meninggalkan YG Entertainment, sejumlah trainee juga dilaporkan tengah mencari agensi baru. Para trainee tersebut termasuk mereka yang pernah tampil di program survival 'YG Treasure Box’ dan ‘Produce X 101’.

Pada 26 Agustus, outlet berita EDaily melaporkan bahwa menurut sumber di industri, trainee YG Entertainment yang berlatih untuk menjadi penyanyi saat ini sedang dalam diskusi dengan agensi lain tentang kemungkinan pindah dari YG.

Dilaporkan bahwa mereka adalah trainee yang muncul di acara ‘YG Treasure Box’, yang memilih 13 member boy group Treasure 13 yang awalnya dijadwalkan debut pada awal Juli 2019, serta Mnet ‘Produce X 101’. Seorang sumber mengatakan, “Saat ini ada beberapa yang telah meninggalkan YG dan menandatangani kontrak dengan agensi baru, dan ada juga yang dalam tahap akhir kesepakatan tentang kontrak mereka.”

Baca juga: Mantan Trainee Big Hit Ungkap Kehidupan Asrama Bareng BTS dan Penyesalan Terbesarnya

Edaily juga melaporkan bahwa walaupun setiap agensi memiliki sistem kontrak yang berbeda, sebagaian besar trainee terikat untuk periode yang singkat dalam setahun. Sudah biasa bagi trainee untuk pindah dari satu agensi ke agensi lain setelah kontrak habis. Namun, karena agensi dalam kasus ini adalah YG Entertainment, ada banyak yang menyatakan bahwa hal ini imbas dari situasi di YG saat ini.

Dilaporkan bahwa banyak orang di industri musik menganggap penundaan debut Treasure 13 terkait dengan situasi sgensi saat ini yang berurusan dengan berbagai kontroversi. Perwakilan menyatakan, “Penundaan debut Treasure 13 telah menyebabkan rasa kehilangan bagi para trainee yang harus menunggu kesempatan setelah itu, dan ini berujung pada perpindahan ke agensi lain.”

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Drama terbaru SBS Treasure Island dibintangi oleh Park Hyung Sik dan Heo Joon Ho merilis teaser perdana yang menegangkan, menjelang penayangan pada Februari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Grup fromis_9 akan mengucapkan salam perpisahan yang indah kepada para penggemar mereka dengan merilis fansong berjudul 'from'....
  • HOT !
    Outlet media Sports Kyeonghyang merilis laporan pada Jumat (20/12) yang mengklaim bahwa mereka telah memperoleh salinan dari hasil investigasi polisi Choi Minhwan terkait tuduhan prostitusi....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)