home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Seri Pertama Sukses Dibintangi IU, Sulli Dikabarkan Jadi Pemeran Utama Film Pendek 'Persona'

Selasa, 27 Agustus 2019 15:28 by fzhchyn | 1375 hits
Seri Pertama Sukses Dibintangi IU, Sulli Dikabarkan Jadi Pemeran Utama Film Pendek 'Persona'
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Setelah dalam beberapa waktu terakhir ini kembali di layar kaca, Sulli nampaknya akan semakin aktif di dunia akting. Baru-baru ini, ia dikabarkan bakal membintangi seri kedua dari proyek film pendek original Netflix ‘Persona’.

Pada 27 Agustus, sebuah sumber dari agensi yang menaunginya, SM Entertainment menyatakan, “Sulli sedang dalam pembicaraan untuk membintangi seri kedua film pendek Netflix ‘Persona’.”

Bulan April lalu, IU membintangi seri pertama Persona yang terdiri dari empat film pendek yang menampilkan sang aktris dalam empat cerita berbeda yang diarahkan oleh empat sutradara yang bebeda pula. Keempat sutradara itu adalah Im Pil Sung, Lee Kyung Mi, Kim Jong Kwan, dan Jeon Go Woon.

Baca juga: Sulli Mengaku Tersiksa dengan Beauty Privilege

Dalam konferensi pers sebelumnya untuk proyek ‘Persona’, Yoon Jong Shin yang mengatur serial tersebut menyatakan, “Kedepannya, ‘Persona’ akan terus berlanjut dengan aktor baru serta sutradara baru.”

“Para sutradara dapat diputuskan terlebih dahulu, atau seperti saat ini, aktor yang dapat diputuskan lebih dulu. Apapun metodenya, (serial) ini akan berlanjut,” pungkasnya. Bagaimana menurutmu kalau Sulli jadi pemainnya, Dreamers?

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jerry Yan menyampaikan pesan terakhir untuk Barbie Hsu, yang diumumkan meninggal dunia pada tanggal 2 Februari di Jepang karena pneumonia....
  • HOT !
    Bintang, penyanyi, dan aktris ternama Taiwan Barbie Hsu meninggal dunia secara tragis pada usia 48 tahun, meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi penggemar dan orang orang terkasih....
  • HOT !
     Promotor iMe Indonesia telah merilis detail lengkap untuk konser solo J Hope BTS di Jakarta pada bulan Mei mendatang, termasuk seatplan, harga tiket dan benefit, serta jadwal penjualan tiket....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)