DREAMERS.ID - Sekitar pukul 3 sore waktu Indonesia, outlet berita Korea ramai memberitakan meninggalnya penyanyi sekaligus aktris, Sulli. Butuh waktu bagi SM Entertainment untuk mengeluarkan pernyataan resmi.
Pada Senin (14/10) sore, SM Entertainment selaku agensi yang menaungi Sulli membenarkan bahwa Sulli sudah meninggal dunia, “Kami minta maaf untuk mengabarkan semuanya kabar yang menyedihkan. Sulli telah meninggalkan kita”.
SM Entertainment melanjutkan, “Kami masih tidak percaya dengan situasi ini, dan kami dalam kondisi berduka”. Agensi memohon kepada publik agar tidak menyebarkan rumor negatif, demi menghormati rasa duka mendalam keluarga Sulli.
Baca juga: Sulli Mengaku Tersiksa dengan Beauty Privilege
“Tolong jangan menyebarkan artikel spekulatif atau rumor sehubungan dengan keluarga yang berduka yang sedih dengan tragedi tiba-tiba. Kami menyampaikan belasungkawa terdalam kami kepada almarhum, yang menempuh jalan terakhir mereka,” kata SM Entertainment.Menurut seorang perwakilan pihak berwajib, Sulli sudah meninggal sebelum kedatangan paramedis. Mereka menemukan bahwa Sulli sudah meninggal, menunjukkan tanda-tanda jantung berhenti dan kelumpuhan paska kematian. Sulli disebutkan meninggal karena gantung diri.
(mth)