home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gaon Chart Juga Klarifikasi Kemenangan Kang Daniel di SBS The Show

Kamis, 05 Desember 2019 11:53 by muthiasp | 630 hits
Gaon Chart Juga Klarifikasi Kemenangan Kang Daniel di SBS The Show
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Sebelum memutuskan hiatus, Kang Daniel masih sempat mempromosikan lagu terbarunya di program musik SBS The Show, di mana ia mendapatkan piala kemenangan pertamanya. Namun hal itu jadi kontroversi sehingga membuat sejumlah pihak angkat bicara.

Pada 3 Desember, Dispatch menyatakan bahwa beberapa penggemar mengutip peringkat dari grafik realtime Melon untuk mempertanyakan kemenangan Kang Daniel. Mereka bertanya bagaimana dia menang untuk lagunya TOUCHIN’, ketika sudah lepas dari chart, sementara AOA Come See Me bertahan di peringkat antara 50 hingga 70.

Menanggapi hal ini, Dispatch menulis bahwa penyelidikan mereka terhadap masalah ini tidak menunjukkan masalah dengan penghitungan skor untuk The Show. Menurut data yang dikumpulkan oleh Gaon Chart, skor Kang Daniel empat kali lebih tinggi daripada AOA.

Dispatch membagikan data dari Gaon yang menunjukkan bahwa Kang Daniel TOUCHIN’ memiliki poin digital pada Gaon 48.728.828, sedangkan AOA Come See Me poinnya 10.877.791, dan ASTRO Blue Flame poinnya 6.941.875. Data itu dikumpulkan dari 23 November hingga 29 November.

Baca juga: Kang Daniel, Wonyoung IVE, dan Sung Han Bin Fix Jadi MC Asia Artist Awards 2023

Selain itu, Gaon juga menyediakan The Show dengan data YouTube. Mereka membagikan bahwa skor YouTube untuk TOUCHIN’ adalah 2.024.601, dan Come See Me memiliki skor 2.718.739, sedangkan Blue Flame skornya 3.773.435.

Sumber dari The Show mengonfirmasi bahwa mereka menggunakan skor digital dari Gaon. "The Show tidak dapat menyentuh data itu," kata mereka seraya membantah tuduhan manipulasi. "Tampaknya ada kesalahpahaman setelah beberapa penggemar membuat perbandingan dengan grafik Melon,” jelas The Show.

Sebuah sumber dari Gaon menyatakan, "Kami tidak mengumpulkan peringkat grafik dari perusahaan musik tertentu seperti Melon. Kami menerima total data pada unduhan dan streaming dari 12 perusahaan platform musik," jelas mereka. “Indeks Gaon dihitung dari data itu. Streaming dan unduhan diberi bobot yang berbeda,” tambahnya.

Dispatch meminta penjelasan dari The Show dan Gaon karena beberapa penggemar menunjukkan bahwa Kang Daniel tidak merilis album fisik untuk single ini, dan oleh karena itu tidak akan mendapatkan poin dari itu.  Mereka mengkonfirmasi bahwa skor fisiknya nol, namun menyebut bahwa skor digitalnya jauh lebih tinggi, seperti yang ada dalam peringkatnya di The Show.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    ILLIT kembali mencatat sejarah dengan lagu debutnya 'Magnetic'! Kurang dari satu bulan sejak dirilis pada 25 Maret lalu, lagu tersebut telah meraih predikat Perfect All Kill (PAK)....
  • HOT !
    Agensi Yoon Bomi Apink dan Rado Black Eyed Pilseung telah mengkonfirmasi hubungan asmara kedua artis tersebut....
  • HOT !
    Menysul berita berakhirnya kontrak BBGIRLS dengan Warner Music Korea, girl group tersebut akan melanjutkan aktivitas di bawah label independen dengan formasi baru....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)