home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Nayeon TWICE dalam Lindungan Polisi Usai Bertemu Stalker yang Ternyata Punya Kembaran

Kamis, 02 Januari 2020 15:00 by muthiasp | 2115 hits
Nayeon TWICE dalam Lindungan Polisi Usai Bertemu Stalker yang Ternyata Punya Kembaran
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Isu penguntit atau stalker dari Nayeon TWICE jadi perbincangan hangat belakangan ini. Aksinya yang dinilai bisa mengancam keselamatan sang idola membuat agensi memberikan proteksi lebih dengan menggaet pihak kepolisian.

Terlebih lagi usai insiden di mana Nayeon bertemu dengan seorang penguntitnya di bandara Jepang, JYP Entertainment pun langsung merilis pernyataan yang menyebutkan bahwa saat ini Nayeon sudah ada dalam lindungan polisi. Meskipun tidak terluka secara fisik, bisa dimengerti Nayeon cukup ketakutan dengan insiden itu.

“Ketika menaiki penerbangan pulang dari Jepang ke Korea, seorang penguntit Nayeon berusaha mendekatinya berkali-kali setelah naik. Kami dapat segera menanggapi situasi tersebut, dan [Nayeon] tidak terluka, tetapi dia saat ini sangat tidak nyaman dan cemas. Karena insiden itu, Nayeon saat ini di bawah perlindungan polisi,” kata JYP Entertainment.

Baca juga: Nayeon TWICE Beli Apartemen Mewah di Kawasan Elit Gangnam

JYP Entertainment juga akan mengambil langkah hukum atas tindangan penguntut tersebut. Selain itu, juga tengah menyelidiki penyebaran ilegal dari jadwal penerbangan dan informasi pribadi artisnya, “Kami sedang mencari cara untuk mengakhiri kegiatan tersebut sesegera mungkin”.

Beberapa waktu lalu, netizen juga sempat dibuat heboh atas penemuan yang memperlihatkan bahwa penguntit Nayeon memiliki kembaran. Penguntit itu dengan lantang mengungkapkan niatnya ke Korea untuk bertemu dengan Nayeon dan menyebut punya kembaran laki-laki.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)