DREAMERS.ID - Akhir-akhir ini banyak fans K-Pop mendengar berita tentang grup K-Pop yang memecahkan rekor ini-itu dan mencapai jumlah views di YouTube yang mengesankan dalam waktu singkat. Tapi jika bicara soal video musik debut, siapa sih, khususnya boy group, yang paling cepat meraih 100 juta views? Berikut adalah 4 teratasnya!
4. NU’EST ‘Face’
NU’EST adalah salah satu boy group K-Pop yang paling banyak dicari informasinya, terutama setelah beberapa membernya berpartisipasi dalam program survival Mnet ‘Produce 101: Season 2’. MV debut mereka ‘Face’ baru mencapai 100 juta views pada 28 April 2019 lalu, atau lebih tepatnya 7 tahun 1 bulan dan 5 hari setelah rilis.
3. BTS ‘No More Dream’
Tidak ada yang tahu kalau BTS akan meledak seperti sekarang ini dan menjadi bintang global. Hal tersebut membuat banyak orang menggali lebih dalam tentang grup, dan berhasil membuat MV debut mereka ‘No More Dream’ meraih 100 juta views pada 3 Agustus 2019. Hal itu dicapai dalam waktu 6 tahun 1 bulan dan 22 hari setelah dirilis.
Baca juga: MV Review Baekhyun EXO - Bambi: Pesona Pria Misterius Seksi Menari di Bawah Hujan
2. Wanna One ‘Energetic’Meskipun kegiatan Waan One sudah berakhir secara resmi, namun fansnya sangat berdedikasi dalam hal mendukung grup idolanya ini. Saat mereka baru pertama kali debut, MV ‘Energetic’ hanya butuh waktu 17 bulan dan 26 hari untuk mencapai 100 juta views.
1. TXT ‘Crown’
Ini adalah rekor yang baru saja dipecahkan boy group rookie Tomorrow X Together atau TXT. Belum genap setahun sejak debutnya pada 4 Maret 2019, MV ‘Crown’ sudah mencapai 100 juta views, atau lebih tepatnya dalam waktu 11 bulan dan 11 hari, membuat mereka sebagai boy group K-Pop dengan MV debut tercepat yang mencapai 100 juta views.
(fzh)