DREAMERS.ID - Setelah CJ ENM dilaporkan bakal melakukan perombakan pada Mnet karena kontroversi seputar ‘Produce 101’, channel penyiaran tersebut akhirnya mengungkap logo dan slogan baru untuk brand-nya.
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, image Mnet menjadi rusak karena kontroversi manipulasi voting yang terjadi di empat musik ‘Produce 101’, dan Mnet pun mengambil langkah untuk memperbaiki identitas brand-nya.
Channel ini secara khusus menghadapi banyak serangan atas slogan mereka ‘We Are K-Pop’ di mana fans mempertanyakan apakah Mnet memiliki hak untuk membuat klaim seperti itu setelah terbukti adanya manipulasi voting di program survival K-Pop.
Baca juga: KOMCA Kecam Mnet karena Tidak Membayar Royalti Musik Sejak 2018
Pada 24 Februari, Mnet pun mengungkapkan pembaruan desain pada channel-nya dengan menujukkan penampilan baru yang masih memiliki dasar dari logo asli channel dan merayakan ulang tahun ke-25 Mnet.Dalam desain barunya terdapat tulisan “Mnet tahun 1995 dan Mnet masa kini bertemu” dan “Untuk ulang tahun ke-25, sebuah pembaruan sebagai jaringan musik yang baru”.
(fzh)