home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Fandom K-Pop Berlomba-lomba Galang Dana untuk Lawan Virus Corona di Indonesia

Senin, 23 Maret 2020 23:00 by fzhchyn | 1156 hits
Fandom K-Pop Berlomba-lomba Galang Dana untuk Lawan Virus Corona di Indonesia
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Wabah virus corona (Covid-19) yang tengah melanda Indonesia telah memicu orang-orang untuk melakukan donasi dan menggalang dana secara masal. Tak hanya datang dari lembaga serta kalangan selebriti dan influencer, fans K-Pop juga menunjukkan dukungan mereka untuk melawan virus ini.

Sejak dikonfirmasinya pasien virus corona pertama di Indonesia pada awal Maret lalu, donasi sudah mengalir untuk membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19. Melalui sosial media seperti Twitter dan Instagram, berbagai fandom K-Pop memposting penggalangan dana mereka agar memudahkan fans menyalurkan donasi mereka.

Fandom dari grup seperti BTS (ARMY), EXO (EXO-L), SHINee (Shawol), NUEST (LOVE), SEVENTEEN (Carat), GOT7 (Ahgase/iGOT7), Red Velvet (ReVeluv), NCT (NCTzen), Super Junior (Elf), WINNER (Inner Circle), ATEEZ (Atiny), dan masih banyak lagi telah membuka donasi mereka.

Baca juga: Studi Mengatakan Bahwa Fans K-Pop Hidup Lebih Bahagia

Sebagian besar pengalangan dana dilakukan melalui situs kitabisa.com, namun beberapa fandom juga membuka donasi sendiri dan jika sudah terkumpul dana akan disalurkan ke pihak terkait penanganan Covid-19 di Indonesia atau yayasan dan lembaga tertentu.

Sudah banyak dana yang terkumpul dari fans K-Pop di seluruh Indonesia. Setiap fandom berhasil mengumpulkan belasan, puluhan, bahkan ratusan juta rupiah untuk melawan penyebaran virus corona di Indonesia. Bagi kalian yang ingin ikut berdonasi, pastikan mencari informasi dengan cermat dengan bertanya kepada fanbase grup masing-masing.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Woo Bin akan menggelar fan meeting solo untuk pertama kalinya dalam lima tahun....
  • HOT !
    G Dragon telah memicu ekspektasi penggemar dengan tiba tiba mengungkapkan teaser untuk lagu barunya. Pada sore hari tanggal 21 November, dia mengunggah gambar teaser yang intens melalui media sosial resminya....
  • HOT !
    Carol Choi, Kepala Strategi Konten Orisinal untuk The Walt Disney Company Asia Pasifik, mengatakan bahwa serial 'A Shop for Killers' dan variety show 'Are You Sure?!' adalah acara Disney+ paling populer di kawasan Asia Pasifik....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)