home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Setelah Konser Online, BTS Siapkan Acara Kejutan di Bulan Anniversary

Senin, 20 April 2020 13:10 by fzhchyn | 1241 hits
Setelah Konser Online, BTS Siapkan Acara Kejutan di Bulan Anniversary
Image source: Big Hit Entertainment

DREAMERS.ID - Dengan pandemi corona yang semakin meluas dan belum diketahui kapan akan berakhirnya penyebaran virus ini, telah membuat boy group BTS merubah jadwal kegiatan mereka. Menyusul konser yang ditunda hingga dibatalkan, BTS kini mulai menggarap album baru.

Acara streaming party untuk menayangkan konser-konser mereka secara online pada akhir pekan lalu juga merupakan agenda ‘dadakan’. Setelah kesuksesan konser online bertajuk ‘BANG BANG CON’ selama dua hari itu, BTS juga menyiapkan kejutan lainnya.

Di akhir penayangan ‘BANG BANG CON’ pada 19 April kemarin, BTS membuat pengumuman dengan sebuah pesan yang muncul di layar yang bertuliskan, “Pada bulan Juni, BTS akan kembali ke kamar ARMY sekali lagi.”

Baca juga: BTS 'Dynamite' Menjadi Lagu Grup K-Pop Pertama yang Mencapai 2 Miliar Streaming di Spotify

Mengingat Juni adalah bulan anniversary BTS, di mana grup mengadakan ‘BTS Festa’ dengan merilis banyak konten menarik selama satu hingga dua pekan, maka banyak fans yang berspekulasi bahwa pengumuman terbaru itu juga berkaitan dengan acara ulang tahun debut BTS yang ke-7.

Sementara itu, setelah konser online berakhir, BTS mengunggah beberapa foto di mana para member memegang ARMY Bomb dan menulis, “apakah kalian semua menikmati menonton ‘BANG BANG CON’ yang berlangsung selama dua hari terakhir? Terima kasih kepada semua ARMY yang menikmati konser di rumah sambil melambaikan ARMY Bomb mereka!”

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Saat 'The Trauma Code: Heroes on Call' dari Netflix terus menikmati popularitas yang luar biasa, detail menarik dari episode terakhirnya telah menarik perhatian pemirsa....
  • HOT !
    Go Kyung Pyo dikabarkan telah menjalin asmara dengan seorang wanita dari kalangan non selebriti selama tiga tahun belakangan ini, menurut laporan outlet media News1....
  • HOT !
    BamBam GOT7 memutuskan untuk berpisah dengan Abyss Company setelah empat tahun. Dia bergabung dengan agensi tersebut pada Maret 2021 dan memulai karir solonya yang gemilang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)