home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Melihat Penampilan Jinwoo dan Seunghoon WINNER di Pelatihan Militer

Rabu, 22 April 2020 11:10 by fzhchyn | 654 hits
Melihat Penampilan Jinwoo dan Seunghoon WINNER di Pelatihan Militer
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Boy group WINNER baru ditinggal dua membernya untuk melaksanakan tugas wajib militer, yakni Jinwoo dan Seunghoon. Dua member itu pun nampaknya baik-baik saja selama menjalani pelatihan militer.

Baru-baru ini, Pusat Pelatihan Angkatan Darat mengunggah foto-foto para prajurit yang sedang menjalani pelatihan dasar melalui website resminya. Dan Jinwoo dan Seunghoon pun terlihat bersama rekan-rekan tentara mereka.

Kedua member itu sama-sama memasuki Pusat Pelatihan Tentara Nonsan, namun Jinwoo masuk lebih dulu pada 2 April lalu sementara Seunghoon menyusul dua minggu kemudian pada 16 April. Mereka akan menjalani pelatihan dasar selama empat minggu sebelum melaksanakan sisa dinas militer sebagai pekerja layanan publik.


Baca juga: Seunghoon WINNER Ungkap Tanggal Rilis Album Solo 'MY TYPE'

Dalam foto-foto tersebut, Jinwoo dan Seunghoon tentunya berada dalam kelompok pelatihan yang berbeda. Jinwoo nampak mengenakan seragam tentara dan beret bersama rekan-rekannya sambil berpose ‘hand sign’ WINNER. Di foto lain, Seunghoon dengan rambut cepaknya mengenakan seragam training bersama rekan-rekannya.


Sementara itu, WINNER baru merilis full album ketiga mereka yang bertajuk ‘Remember’ pada 9 April lalu, yang mendapat respon positif. Dengan dua member yang menjalani tugas militer, WINNER dikatakan akan hiatus untuk saat ini dengan Mino dan Seungyoon fokus pada kegiatan solo.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Idola K Pop generasi kedua Im Siwan dan T.O.P reuni dalam serial Squid Game 2, di mana mereka bertemu sebagai peserta. Im Siwan berperan sebagai Myung Gi (333), sementara T.O.P sebagai Thanos (230)....
  • HOT !
    ILLIT akan menyanyikan soundtrack film untuk pertama kalinya sejak debut mereka. Menurut Belift Lab pada 10 Januari, ILLIT akan merilis lagu original Jepang mereka 'Almond Chocolate' pada tanggal 14 Februari....
  • HOT !
    Go Hyun Jung baru saja menjalani operasi besar setelah kesehatannya menurun drastis belakangan ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)