home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Suga BTS Jadi Solois Korea dengan Peringkat Tertinggi dalam Sejarah Chart Billboard 200

Selasa, 02 Juni 2020 12:00 by fzhchyn | 1285 hits
Suga BTS Jadi Solois Korea dengan Peringkat Tertinggi dalam Sejarah Chart Billboard 200
Image source: Big Hit Entertainment

DREAMERS.ID - Satu lagi prestasi yang berhasil diraih Suga BTS melalui perilisan mixtape terbarunya. Sang rapper belum lama ini kembali sebagai personanya, Agust D dengan merilis album mixtape kedua bertajuk ‘D-2’ pada 22 Mei lalu.

Setelah memuncaki berbagai chart musik internasional, Suga kini menunjukkan prestasi yang membanggakan di chart Billboard 200, salah satu chart paling bergengsi yang menunjukkan popularitas album dari segala genre di Amerika Serikat.

Pada 1 Juni waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa album mixtape Agust ‘D-2’ berhasil debut di chart tersebut di posisi No. 11. Peringkat tersebut adalah yang tertinggi yang pernah dicapai oleh artis solo Korea.

Baca juga: Melon Tanggapi Protes Fans Terkait Pengecualian Suga di Video Tribute BTS

Hal ini lebih mengesankan karena mixtape tak dirilis dalam bentuk album fisik. Yang artinya penghitungan murni dari jumlah penjualan album dan lagu secara digital, serta streaming dan download. ‘D-2’ sendiri tercatat menjual 33.100 unit setara album.

Prestasi yang sama pernah diraih oleh dua member BTS lainnya, RM dan J-Hope dengan album mixtape masing-masing. J-Hope dengan ‘Hope World’ pada saat itu debut di posisi No. 38, sementara RM dengan ‘mono.’ debut di posisi No. 26.

Congratulations!

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)