home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Song Jae Rim dan Hani EXID Gabung Drama Kang Minhyuk - Jung In Sun

Selasa, 11 Agustus 2020 20:30 by muthiasp | 603 hits
Song Jae Rim dan Hani EXID Gabung Drama Kang Minhyuk - Jung In Sun
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Proyek drama Korea dari Kakao M berjudul Not Yet 30 baru saja mengonfirmasi Kang Minhyuk dan Jung In Sun sebagai pemeran utamanya. Lalu menambah Hani EXID dan Song Jae Rim sebagai second-lead.

Hani akan berperan sebagai pembawa berita Lee Ran Joo yang telah berteman dengan Seo Ji Won (Jung In Sun) sejak masa sekolah. Dia pernah menjadi pembawa berita yang menjanjikan, tetapi ketika berusia 30 tahun, sesuatu terjadi yang membuatnya menyebut dirinya "pekerja kantoran biasa".

Saat mencoba mengisi rasa kehilangannya dari pekerjaannya dengan menjalin hubungan, Lee Ran Joo terlibat dengan pria yang lebih muda dan menghadapi perubahan tak terduga dalam hidupnya.

Baca juga: Film Mendiang Song Jae Rim 'Crypto Man' Tayang 15 Januari

Sedangkan Song Jae Rim akan menjadi sutradara film Cha Do Hoon, yang mengadaptasi webtoon Seo Ji Won menjadi sebuah film. Biasanya ia profesional menjaga hubungan pekerjaan, namun tidak bersama Seo Ji Won.

Cha Do Hoon dan Seo Ji Won berteman dan saling berbagi pemikiran terdalam sambil minum. Dia adalah seseorang yang tampak kasar tetapi sebenarnya cukup ramah dan dapat diandalkan.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)