home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kunjungi Masjid di Turki, Penampilan Amber Heard Jadi Kontroversi

Selasa, 18 Agustus 2020 14:00 by bellaevania | 1401 hits
Kunjungi Masjid di Turki, Penampilan Amber Heard Jadi Kontroversi
Image Source: Aceshowbiz

DREAMERS.ID - Kunjungan Amber Heard ke masjid di Istanbul, Turki berujung kontroversi. Mantan istri Johnny Depp ini dinilai tak menghormati umat Islam.

Ia membagikan foto liburan Turki di Instagram pribadinya. Dalam foto yang diunggah pada 16 Agustus lalu, Amber Heard berpose di sekitar wilayah masjid. Ia mengaku sangat menyukai kota Istanbul dan masjidnya.

“Menghabiskan hari dengan menjelajahi keajaiban masjid Istanbul dan sangat mencintai kota yang indah ini,” tulisnya dalam keterangan foto.

Baca juga: Johnny Depp Sumbangkan Uang Ganti Rugi dari Amber Heard ke Badan Amal

Bintang ‘Aquaman’ itu terlihat memakai selendang yang dililitkan ke kepala sebagai kerudung untuk menghormati umat muslim. Namun penampilannya tetap mendapat sorotan negatif.

Netizen bermata jeli menyadari bahwa Amber Heard tak memakai bra dibalik baju berbelahan dada rendah yang ia pakai. Jelas hal ini tak pantas saat datang ke masjid. Menanggapi kabar ini, Amber Heard menulis klarifikasi di Twitter. Ia menduga ada pihak yang sengaja ingin menjatuhkannya.

“Tidak. Siapa pun yang membayar agar ini 'ditulis' tidak mendapat bayaran yang cukup.. Aku akan membuat ini mudah: Masjid adalah tempat yang nyata. Begitu juga dengan museum & gereja. Begitu juga kerudung (tempat di mana hal ini terkadang dibutuhkan saat berkunjung). Misteri terpecahkan," tulisnya.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    IU mengungkapkan bahwa dia mengidap sindrom Skeeter atau reaksi alergi terhadap air liur nyamuk, menyebabkan pembengkakan yang luas dan kulit panas yang bahkan dapat mengancam nyawa....
  • HOT !
    Kim Yo Han WEi akan membintangi drama romantis baru 'The Fourth Love Revolution' (terjemahan literal)! Pada 19 Desember, tim produksi drama mengonfirmasi bahwa aktor tersebut telah terpilih sebagai pemeran utama pria....
  • HOT !
    S.COUPS, WONWOO, dan VERNON SEVENTEEN secara khusus menyapa penggemar Indonesia melalui ‘Wave Here on 17 Dec’, acara Meet & Greet yang dipersembahkan oleh Indomilk dan Chitato....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)