home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Beredar Foto dan Video Jaehyun NCT Syuting Drama, Fans Heboh!

Rabu, 07 Oktober 2020 18:30 by muthiasp | 1255 hits
Beredar Foto dan Video Jaehyun NCT Syuting Drama, Fans Heboh!
Image source: Twitter/KLAP

DREAMERS.ID - Debut akting dari Jaehyun NCT dalam drama KBS berjudul Dear M begitu dinantikan oleh penggemar. Proses syuting sudah dimulai, yang mana foto dan video bocorannya sukses bikin fans heboh.

Pada Rabu (7/10), media sosial diramaikan dengan tersebarnya foto dan video yang memperlihatkan Jaehyun sedang menjalani proses syuting drama Dear M. Tak sendiri, ia ditemani oleh aktris Park Hye Soo, yang menjadi pemeran utama wanita.


Image source: Kiss Like A Peach

Jaehyun diketahui berperan sebagai Cha Min Ho, mahasiswa teknik komputer tahun kedua yang cerdas dan imajinatif, yang datang dengan ide untuk mengembangkan aplikasi baru yang menarik. Park Hye Soo sebagai Ma Joo Ah, mahasiswi jurusan administrasi bisnis yang juga sahabat Cha Min Ho.


Image source: whitechocojh/loveandpeach

Baca juga: Jaehyun NCT, Kim Woo Seok, dan Hyesung VANNER Mulai Wajib Militer Hari Ini

Dalam foto yang beredar, Jaehyun terlihat sangat tampan mengenakan outfit paduan kemeja kotak-kotak, kaos, dan jeans yang casual layaknya mahasiswa. Ia tampak ceria menjalani syuting drama untuk pertama kalinya. Di adegan lain, ia memakai track suit abu-abu.

Dear M merupakan spin off dari Love Playlist, web drama populer di Youtube, yang mana mengisahkan tentang romansa anak muda di lingkungan kampus. Kabarnya, drama karya penulis Lee Seul ini akan tayang pada Februari 2021 mendatang.

 

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)