Analisis video rekaman tersebut menduga bahwa pencuri kemungkinan besar adalah orang yang cukup mengenal Goo Hara untuk mengetahui tata letak rumahnya. Serta bukan seorang profesional, karena perilakunya canggung.
Teman Goo Hara, berinisial K, yang tinggal bersamanya juga mengaku baru mengetahui hal itu pada April 2020. "Saya menemukan brankas itu hilang pada bulan April. Saya memeriksa CCTV dengan kakaknya. Ada adegan dimana pencuri mencoba menutupi lensa dengan daun. Sepertinya mereka berusaha menyembunyikan identitas mereka."
Dugaan lain pencuri itu seorang kerabat adalah karena ia mencoba masuk dengan menggunakan password lama, padahal sudah diganti oleh Goo Ho In dan K. Alasan lainnya karena pelaku tahu bahwa Goo Hara akan menyimpan dokumen penting miliknya di dalam brankas. Bahkan ponsel lamanya.
Pelaku juga mengetahui struktur rumah dengan baik. Pasalnya ketika pencuri gagal masuk, dia mengambil jalan alternatif, masuk melalui beranda (balkon) di lantai dua. Dari sana, dia pergi dari beranda ke ruang utilitas ke lemari, mengakses brankasnya.
"Pintu lemari tidak terkunci, karena Goo Hara sering bolak-balik antara kamar dan lemari. Kami juga menonaktifkan sistem keamanan untuk pintu itu. Pencuri adalah seseorang yang mengetahui hal ini," papar K.